Kobar dan Lamandau Lampaui Target Nasional Perekaman KTP-El

id lamandau, kotawaringin barat, Perekaman KTP-El Kobar-lamandau, E-KTP, KTP Elektronik, Lampaui Target Nasional, Lamandau

Kobar dan Lamandau Lampaui Target Nasional Perekaman KTP-El

Ilustrasi - Petugas mempraktikkan penggunaan mesin pembaca e-KTP (ANTARA/Rosa Panggabean)

Srategi itu mulai dari mendatangi lokasi-lokasi pemukiman masyarakat yang selama ini sulit datang ke kantor Kependudukan dan Catatan Sipil atau kecamatan,"
Palangka Raya (Antara Kalteng) - Hanya dua kabupaten dari 14 kabupaten/kota di Kalimantan Tengah yang mampu melaksanakan perekaman kartu tanda penduduk elektronik hingga Juni 2016 dengan melampaui target nasional, yaitu Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) dan Lamandau.

Sementara itu Kabupaten Sukamara dan Katingan serta Pulang Pisau berhasil melakukan perekaman KTP-El sudah di atas 90 persen dari target nasional, kata Gubernur Kalteng Sugianto Sabran di Palangka Raya, Jumat.

"Kalau Kabupaten Barito Timur, Barito Selatan, Barito Utara, Murung Raya, Kapuas, Kotawaringin Timur dan Seruyan diatas 60 persen, dan kota Palangka Raya baru sekitar 44,72 persen," tambahnya.

Adanya perbedaan pencapaian target perekaman lebih disebabkan geografis maupun kondisi penduduk setempat, sehingga Pemerintah Provinsi sesuai kewenangannya berupaya memfasilitasi dan berkoordinasi agar dipercepat.

Sugianto mengatakan jumlah KTP-El yang telah direkam se-Kalteng hingga Juni 2016 berkisar 1.311.326 atau 73 persen dari 1.678.249 orang. Pemprov pun telah berkoordinasi dengan Kabupaten/Kota dan menyiapkan beberapa strategi agar perekamannya 100 persen.

"Srategi itu mulai dari mendatangi lokasi-lokasi pemukiman masyarakat yang selama ini sulit datang ke kantor Kependudukan dan Catatan Sipil atau kecamatan," ucapnya.

Selain itu, menyusun rencana aksi pencapaian target perekaman KTP-El dan juga melakukan pemetaan terhadap masyarakat di wilayah tertentu, sehingga dapat dilakukan perekaman tanpa harus menunggu aktivitas.

"Saya berharap berbagai strategi ini dapat dilaksanakan pemerintah Kabupaten/kota agar seluruh masyarakat terekam KTP-El di Kalteng serta terpenuhi target nasional," demikian Sugianto.