Pemkab Sukamara Bangun SMK Peternakan

id Sukamara, Pemkab Sukamara, Bupati Sukamara, Ahmad Dirman, SMK Peternakan, Pemkab Sukamara Bangun SMK Peternakan

Pemkab Sukamara  Bangun SMK Peternakan

Bupati Sukamara H Ahmad Dirman, wakil Bupati Sukamara H Windu Subagio (tengah) FKPD dan Kepala Dinas Dikpora Sukamara H Sutrisno saat berfoto bersama dilokasi rencana pembangunan SMK. (Foto Antara Kalteng/Gusti Jainal)

Sukamara (Antara Kalteng) - Bupati Sukamara Kalimantan Tengah H Ahmad Dirman mengatakan pada tahun 2017 mendatang pemerintah akan membangun Sekolah Menengah Kejuruan ( SMK ) Peternakan  yang berlokasi di Desa Balai Riam Kecamatan Balai Riam.

"Hari ini kita langsung meninjau lokasi yang akan dibangun SMK peternakan, dimana pembangunan SMK ini akan dilaksanakan pada tahun 2017, melalui anggaran APBN, untuk lokasi pembangunan ini memiliki luas 3 Ha," kata Dirman di Sukamara. Kamis.

Menurutnya, lokasi pembangunan SMK ini adalah atas hibah yang diberikan masyarakat kepada pemerintah desa dan pemerintah desa menyerahkan kepada Dinas Dikpora Sukamara agar dapat dimanfaatkan untuk pembangunan SMK Peternakan.

Oleh karena itu, diharapkan kepada dinas Dikpora agar secepatnya melakukan pengurusan surat menyuratnya untuk mendapatkan sertifikat, karena dengan memiliki sertifikat akan mempermudah baik dalam pengusulan maupun pembangunannya nanti.

"Pemerintah Daerah mengucapkan terima kasih kepada masyarakat dan pemerintahan desa Balai Riam yang telah bersedia memberikan hibah berupa tanah lokasi untuk pembangunan gedung sekolah menengah kejuruan Balai Riam," jelas Dirman

"Dan hal ini bukti nyata kita semua masyarakat, khususnya warga Balai Riam turut memikirkan pentingnya pendidikan di daerah kita. tentu dengan adanya hibah ini secara administrasi, aset berupa tanah hibah ditindaklanjuti dengan dicatat sebagai aset daerah pada Dikpora," tambahnya

Dikatakannya juga, atas pembangunan SMK ini tentu kepada dinas terkait agar dapat mendesain sebaik mungkin, sebab pada saat perkembangannya nanti bukan hanya SMK Peternakan saja, akan tetapi kedepan akan dibuka berbagai juruan lainnya yang menunjang program peternakan seperti jurusan pertanian.

"Saya sudah meminta kepada Kepala Dinas Dikpora untuk mendesain sebaik mungkin bangunan SMK ini, sebab yang kita pikirkan bukan setahun dua tahun kedepan, karena perkembangan sekolah akan lebih maju sehingga  harus membuka jurusan lainnya seperti pertanian," ungkap Dirman.