Nah! Ternyata Puskesmas di Seruyan Kekurangan Tenaga Kesehatan

id puskesmas seruyan, Agus Riadi, Ternyata Puskesmas di Seruyan Kekurangan Tenaga Kesehatan

Nah! Ternyata Puskesmas di Seruyan Kekurangan Tenaga Kesehatan

Ilustrasi - Tenaga Kesehatan (mkki-idi.or.id)

Karena kekurangan tenaga, terpaksa petugas yang ada saat ini kami terapkan petugas bergilir untuk melayani pasien khususnya pasien rawat inap,"
Kuala Pembuang (Antara Kalteng) - Sejumlah pusat pelayanan kesehatan yang tersebar di berbagai kecamatan di Kabupaten Seruyan, Kalimantan Tengah masih kekurangan tenaga kesehatan untuk melayani masyarakat.

"Kami masih kekurangan tenaga mendukung kelancaran pelayanan kesehatan masyarakat," kata Kepala UPTD Puskesmas Rantau Pulut I Kecamatan Seruyan Tengah Agus Riadi di Kuala Pembuang, Selasa.

Ia mengatakan, khusus untuk Puskesmas Rantau Pulut I yang bertugas melayani warga dari sejumlah desa memang kekurangan tenaga kesehatan. Apalagi saat ini Puskesmas Rantau Pulut I telah membuka pelayanan 24 jam dan rawat inap bagi pasien.

"Karena kekurangan tenaga, terpaksa petugas yang ada saat ini kami terapkan petugas bergilir untuk melayani pasien khususnya pasien rawat inap," katanya.

Ia menyebutkan, Puskesmas Rantau Pulut I yang membawahi 12 puskesmas pembantu (Pustu) hanya memiliki satu dokter, 18 tenaga perawat yang 11 di antaranya tenaga non-PNS. Kemudian enam orang bidan yang tiga di antaranya juga tenaga non-PNS.

"Untuk wilayah kerja Puskesmas Rantau Pulut yang membawahi 12 Pustu, tentunya tenaga yang ada sekarang masih sangat kurang," katanya.

Selain luasnya wilayah kerja, tenaga kesehatan di Puskesmas Rantau Pulut I perlu dilakukan penambahan mengingat kunjungan warga yang ingin mendapatkan pelayanan kesehatan jumlahnya mulai mengalami peningkatan, yakni 16 hingga 25 orang pasien per harinya.

"Kami berharap ke depan ada penambahan tenaga kesehatan untuk Puskesmas Rantau Pulut I sehingga pelayanan kesehatan terhadap masyarakat bisa lebih maksimal," katanya.