Pawai Pembangunan Bartim Berlangsung Meriah

id pawai pembangunan bartim, bupati bartim

Pawai Pembangunan Bartim Berlangsung Meriah

Bupati Bartim Ampera AY Mebas didampingi Ketua TP PKK Bartim Munita Mustika Dewi bersama dengan Dandim 1012 Btk Letkol Didik P, Wakapolres Bartim Kompol Arman Muis, Sekda Bartim Eskop, Kadis Pertanian Riza Rahmadi dan peserta pawai pembangunan Bartim

Tamiang Layang (Antara Kalteng) - Pawai Pembangunan Bartim 2017 yang dilaksanakan pada Rabu berlangsung meriah dengan diikuti sebanyak 48 kelompok peserta yang terdiri dari 29 peserta dari OPD dan 19 peserta umum. 

Bupati Barito Timur, Kalimantan Tengah Ampera AY Mebas mengatakan, pawai pembangunan yang dilaksanakan merupakan bagian dari rangkaian memperingati Dirgahayu RI ke 72 tahun dan hari Jadi Kabupaten Barito Timur ke 15 tahun.

Dalam pawai ini, diharapkan terwujudnya rasa nasionalisme dalam pembangunan berbangsa dan bernegara.

"Pawai ini diikuti para pejabat OPD, pejabat swasta, pelajar SD, SMP,  SMA dan SMK serta ormas, tokoh masyarakat, tokoh adat," katanya. 

Sedangkan Expo Bartim 2017 yang diselenggarakan di lokasi pembangunan wacana stadion olah raga tepatnya di jalan Patianom tembus Magantis, akan dibuka pada Selasa (14/08) malam dan akan berakhir pada Senin (28/08).

"Desain stadion nanti akan dipublikasikan di expo Bartim 2017," katanya. 

Ia juga meneranvkan, berdasarkan kordinasi dengan Gubernur Kalimantan Tengah, H Sugianto Sabran akan hadir dalam perayaan Hari Jadi Bartim pada Rabu (23/8) mendatang dan malamnya ikut memeriahkan pesta rakyat.

Ampera juga menghimbau masyarakat agar mampu bersikap arif dan bijaksana dalam kehidupan antar umat beragama, agar persatuan dan kesatuan tetap terjaga dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, khususnya dalam menjaga situasi kamtibmas di Kabupaten Bartim ke 15 tahun ini dan seterusnya.

"Jaga kamtibmas kita yang terjaga dengan baik dalam kehidupan bersosial, berbangsa dan bernegara yang selama 15 tahun ini telah terjaga dengan baik dan jaga untuk selanjutnya," katanya

Kepada para peserta pawai yang ijut memeriahkan, saya ucapkan terimakasih yang tidak terhingga, demukian Ampera.