Jakarta (ANTARA) - Pemain sayap Wolverhampton Wanderer Adama Traore dipanggil masuk skuat timnas Spanyol untuk pertandingan Nations League melawan Jerman dan Ukraina pada September.

Selain Adama, pemain remaja Barcelona Ansu Fati dan duo Manchester City Eric Garcia serta Ferran Torres juga masuk dalam daftar skuat tim asuhan Luis Enrique tersebut.

Traore belum pernah bermain di timnas Spanyol di tingkat senior. Pemain berusia 24 tahun tersebut pada Januari sempat mengaku masih ragu-ragu apakah ia akan bermain untuk Spanyol atau Mali di level internasional.

Mantan jebolan "La Masia" Barcelona tersebut sempat dipanggil oleh timnas Spanyol pada November, tetapi harus mundur karena mengalami cedera.

"Dalam dua musim terakhir ini di Inggris ia (Traore) telah meningkat pesat," kata Enrique yang dikutip BBC pada Jumat.

"Ia lapar dan ingin terus berkembang. Ia bisa memberi kami banyak hal."

Pertandingan tandang kontra Jerman dan kandang lawan Ukraina, yang masing-masing digelar pada 3 dan 6 September, akan menjadi laga pertama bagi Spanyol sejak menang 5-0 atas Rumania pada November tahun lalu.

Berikut daftar lengkap skuat Spanyol:

Kiper: David de Gea (Manchester United), Kepa Arrizabalaga (Chelsea), Unai Simon (Athletic Bilbao).

Bek: Jesus Navas (Sevilla), Dani Carvajal (Real Madrid), Sergio Ramos (Real Madrid), Pau Torres (Villarreal), Diego Llorente (Real Sociedad), Jose Gaya (Valencia), Sergio Reguilon (Sevilla), Eric Garcia (Manchester City ).

Gelandang: Fabian Ruiz (Napoli), Thiago Alcantara (Bayern Munich), Sergio Busquets (Barcelona), Rodri (Manchester City), Mikel Merino (Real Sociedad), Dani Olmo (RB Leipzig), Oscar Rodriguez (Leganes).

Penyerang: Rodrigo Moreno (Valencia), Mikel Oyarzabal (Real Sociedad), Adama Traore (Serigala), Marco Asensio (Real Madrid), Ansu Fati (Barcelona), Ferran Torres (Manchester City).

Pewarta : Hendri Sukma Indrawan
Uploader : Ronny
Copyright © ANTARA 2025