"Merry Riana" Raih 600.000 Penonton

id Merry Riana, Merry Riana Raih 600.000 Penonton

 "Merry Riana" Raih 600.000 Penonton

Aktris pendatang baru Chelsea Islan saat syuting film "Merry Riana" di Kantor MD Entertainment, Tanah Abang, Jakarta, Minggu (13/7/14). (ANTARA FOTO/Teresia May) Istimewa

Jakarta (ANTARA News) - Film "Merry Riana" memikat 600.000 penonton sejak dirilis 24 Desember 2014 dan menjadi perbincangan hangat di media sosial menurut media monitoring Awesometrics.

Selain film besutan Hestu Saputra tersebut, film "Assalamualaikum Beijing" juga menyedot perhatian publik dengan jumlah lebih dari 250.000 penonton.

Jika diukur secara multiplatform, mention film “Merry Riana” dalam sebulan terakhir lebih tinggi dibandingkan mention film “Assalamualaikum Beijing”.

Sebulan terakhir hingga hari ini pukul 15.00 WIB, film “Merry Riana” di-mention hampir 45.000 kali di multiplatform dan "Assalamualaikum Beijing" di-mention lebih dari 35.000.

Jumlah mention ini masih terus bergerak dari waktu ke waktu.

Di Facebook, “Assalamualaikum Beijing” lebih banyak dibicarakan ketimbang “Merry Riana”. Ini juga berkat peran serta sang penulis novel, Asma Nadia, dan penggemar brand Zoya sebagai salah satu sponsor yang aktif mem-posting status di Facebook.

Sementara di Twitter, mention tertinggi soal film "Merry Riana" terjadi pada 5 Januari. Pengaruh publikasi film ini juga didukung oleh tokoh aslinya, Merry Riana, yang rajin menulis status dan ikut mempromosikannya.

Tak hanya Merry, Chelsea Islan yang memerankan tokoh Merry semasa muda pun rajin berkicau soal film yang mengangkat tema motivasi tersebut, dan bahkan tiga status dari Chelsea di akunnya adalah yang paling banyak di-retweet.