Pemkab Barito Utara Bahas Persiapan Porprov 2018

id Bupati Barito Utara, Nadalsyah, Pemkab Barito Utara Bahas Persiapan Porprov 2018

Pemkab Barito Utara Bahas Persiapan Porprov 2018

Bupati Barito Utara Nadalsyah didampingi Sekda Jainal Abidin, Ketua Harian Koni Barito Utara Asran saat menggelar rapat persiapan menghadapi Pekan Olahraga Tingkat Provinsi (Porprov) Kalteng yang rencananya akan diadakan di Kabupaten Barito Utara pa

Kita harus optimis dan melihat ke depan, bahwa olahraga di Kabupaten Barito Utara akan dapat bertambah semakin baik,"
Muara Teweh (Antara Kalteng) - Pemerintah Kabupaten Barito Utara, menggelar rapat persiapan dalam rangka menghadapi Pekan Olahraga Tingkat Provinsi (Porprov) Kalimantan Tengah dimana kabupaten setempat pada tahun 2018 sebagai tuan rumah.

"Dengan waktu yang tersisa kurang lebih dua tahun ini, segala persiapan menyangkut pelaksanaan Porprov tahun 2018 harus dipersiapkan dengan matang, sehingga dalam pelaksanaan nanti dapat berjalan sesuai harapan," kata Bupati Barito Utara, Nadalsyah di Muara Teweh, Selasa.

Nadalsyah juga menegaskan, agar persiapan-persiapan tersebut sudah dapat terselesaikan di tahun 2017. "Karena itu diminta agar masing-masing cabang olahraga dapat memberikan masukan dan usulan menyangkut sarana dan prasarana infrastruktur yang masih kurang," ucapnya.

Demikian pula, kata dia, untuk pembinaan-pembinaan atlet cabang olahraga supaya nantinya dapat dimasukkan dalam usulan APBD Perubahan 2015.

"Kita mengharapkan masing-masing cabang olahraga dapat memasukkan usulannya ke tim anggaran pemerintah daerah (TAPD). Usulan masing-masing cabang olah raga yang masuk, nantinya akan verifikasi oleh TAPD dan apabila wajar dan memang diperlukan maka akan disetujui," jelas dia.

Bupati Barito Utara itu berharap, nantinya Kabupaten Barito Utara akan dapat bersaing dengan kabupaten-kabupaten lainnya di Provinsi Kalteng.

"Kita harus optimis dan melihat ke depan, bahwa olahraga di Kabupaten Barito Utara akan dapat bertambah semakin baik," kata Nadalsyah.

Sementara itu Sekretaris Daerah pemkab Barito Utara, Jainal Abidin mengatakan banyak dari cabor-cabor yang telah memberikan usulan, namun nampaknya usulan-usulan itu masih bersifat global atau tercantum angka nominal tanpa ada uraian kegiatan ataupun keguanaanya.

"Dalam usulan-usulan itu juga ternyata tidak ada usulan mengenai melengkapi atau membangun sarana dan prasarana yang baru, sehubungan dengan pelaksanaan Porprov," ucap Jainal.

Sekda juga menyarankan, untuk usulan-usulan terkait dengan cabor diserahkan ke KONI Barito Utara. Ini untuk meminimalisasi hal-hal yang selama ini kurang baik atau kurang sempurna.

"Diharapkan ke depannya pengaturan dana untuk olaha raga melalui KONI, nanti dalam pengusulan anggaran terlebih dahulu KONI mengadakan rapat dengan cabor-cabor yang ada," kata Jainal.