Polres Palangka Raya Siap Amankan Rumah Ditinggal Mudik Lebaran

id Polres Palangka Raya, Palangka Raya, Lili Warli, Polres Palangka Raya Siap Amankan Rumah Ditinggal Mudik Lebaran, mudik lebaran,

Polres Palangka Raya Siap Amankan Rumah Ditinggal Mudik Lebaran

Kapolres Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah, AKBP Lili Warli (FOTO ANTARA Kalteng/Rachmat Hidayat)

Selain mengamankan arus mudik, kami juga siap melakukan pengamanan rumah-rumah yang ditinggal pulang kampung para pemiliknya,"
Palangka Raya (Antara Kalteng) - Kapolres Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah, AKBP Lili Warli mengatakan pihaknya siap mengamankan arus mudik Idul Fitri 1436 Hijriah dan rumah-rumah kosong yang ditinggal pulang kampung pemiliknya.

"Selain mengamankan arus mudik, kami juga siap melakukan pengamanan rumah-rumah yang ditinggal pulang kampung para pemiliknya," katanya di Palangka Raya, Rabu.

Dia mengatakan bahwa khusus pengamanan rumah-rumah kosong yang ditinggal mudik, pihaknya menitikberatkan kepada upaya patroli keliling terutama pada kawasan yang diniai rawan tindak kejahatan pencurian.

"Dalam pengamanan minimal kita terjunkan 100 personel baik yang berada di posko maupun yang melakukan patroli keliling," kata pria yang belum lama menjabat sebagai Kapolres "Kota Cantik" Palangka Raya ini.

Meski demikian, pria nomor satu di wilayah hukum Ibu Kota Provinsi Kalteng ini tetap meminta warga untuk mewaspadai aksi pencurian rumah kosong yang ditinggal penghuninya berlibur ke luar kota atau mudik Lebaran.

"Untuk langkah antisipasi, warga yang hendak meninggalkan rumah untuk berlibur, mudik Lebaran atau untuk keperluan lain dalam waktu yang cukup lama, sebaiknya menitipkan rumahnya kepada RT, keluarga atau tetangga sekitar rumah," katanya.

Warga yang akan bepergian ke luar kota pun juga diminta memastikan rumah yang ditinggalkan dalam keadaan aman, yakni dengan mematikan kompor, mencabut tabung gas, dan juga listrik-listrik yang masih menyala.

"Hal yang penting juga adalah jangan meninggalkan barang-barang atau surat-surat berharga di rumah yang sedang kosong. Bila diperlukan Polres Palangka Raya siap menerima titipan barang berharga selama ditinggal mudik," katanya.

Kemudian, kepada warga yang tidak melakukan mudik juga diharapkan agar dapat bekerjasama menjaga keamanan dan kenyamanan lingkungan masing-masing, termasuk dapat membantu mengawasi rumah tetangga yang ditinggal bepergian.

"Kami harapkan warga masyarakat setempat bisa bekerjasama dengan pihak kepolisian, laporkan segera bila ada gerak-gerik yang mencurigakan, jangan sampai menunggu ada kejadian yang tidak diinginkan," katanya.