Workshop Revolusi Mental Digelar Untuk Bangun Pelayanan Publik ASN Sukamara

id sukamara, revolusi mental, revolusi mnetal bangun pelayanan publik ASN sukamara

Workshop Revolusi Mental Digelar Untuk Bangun Pelayanan Publik ASN Sukamara

Bupati Sukamara H Ahmad Dirman (kanan) menyerahkan secara simbolis SK ASN kepada CASN yang diambil sumpah janji. (Foto Antara Kalteng/Gusti Jainal)

Sukamara (Antara Kalteng) - Pemerintah Kabupaten Sukamara menggelar workshop revolusi mental dalam membangun karakter kepemimpinan yang melayani masyarakat di lingkungan Aparatur Sipil Negara (ASN) setempat pada Selasa (6/12).

"Saya selalu menyampaikan bahwa workshop ini sejatinya adalah kesempatan yang baik bagi seluruh peserta untuk meningkatkan pengetahuan, pemahaman, dan kemampuannya dalam menghadapi segala tugas dan kewajiban pada saat melayani berbagai kebutuhan masyarakat," kata Asisten II Setda Sukamara Donald Simanjuntak usai membuka workshop, di Sukamara.
 
Menurutnya, tantangan kerja seorang ASN di masa yang akan datang tidaklah ringan dan semakin kompleks, karena itu revolusi mental sesungguhnya adalah ikhtiar sangat diperlukan untuk meningkatkan kualitas hidup manusia dan masyarakat Indonesia.

Selain itu, sebagai gerakan kolektif, revolusi mental harus melibatkan seluruh bangsa dengan memperkuat peran semua institusi pemerintah, sehingga apa yang ingin dicapai dalam revolusi mental adalah perubahan mendasar bagaimana cara berpikir ASN, cara berkata (isi perkataan), maupun cara bekerja yang lebih baik, dan dapat menjelma menjadi perilaku dan tindakan sehari-hari di berbagai sendi kehidupan bangsa.

"Syarat utama melakukan revolusi mental adalah menyadari akan kekuatan dan kelemahan dirinya serta memahami apa sebenarnya citra dirinya yang sejati," ucap Donald.

Dikatakannya, membangun budaya kerja pegawai ASN sebagaimana diharapkan bukanlah perkara yang mudah dan memerlukan waktu yang panjang, karena harus mengubah kondisi sikap dan perilaku yang selama ini sudah melembaga dan melekat dalam diri para pegawai ASN.

"Dengan kebijakan pemerintah dewasa ini yang secara konsisten mengkampanyekan gerakan revolusi mental, diharapkan akan menjadi strategi yang tepat untuk membangun budaya kerja pegawai ASN dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan publik yang semakin baik, sehingga mampu mengembalikan dan meningkatkan kepercayaan," jelas Donald.