"Balai Sudirman Wedding Fair (BSWF)" Diikuti 100 Vendor Pernikahan

id Balai Sudirman Wedding Fair (BSWF), vendor pernikahan, Balai Sudirman Wedding Fair (BSWF) Diikuti 100 Vendor Pernikahan, borneo

"Balai Sudirman Wedding Fair (BSWF)" Diikuti 100 Vendor Pernikahan

Artis Rina Gunawan (kiri), pemilik Rina Gunawan Wedding Organizer, dalam jumpa pers "Balai Sudirman Wedding Fair" di Jakarta, Rabu (22/3/2017). (ANTARA News/HO)

Jakarta (Antara Kalteng) - Lebih dari 100 vendor pernikahan tradisional dan muslim hadir di "Balai Sudirman Wedding Fair (BSWF)", memamerkan layanan mereka mulai dari venue, catering, dekorasi, busana, tata rias, hingga paket wedding entertaintment.

Pameran produk dan layanan pernikahan ini akan berlangsung di Balai Sudirman, Jakarta, pada 24-26 Maret 2017 dan terbuka untuk umum tanpa dipungut biaya masuk, menurut penyelenggara pemaren pernikahan, Parakrama Organizer, di Jakarta, Rabu.

Selain suguhan lengkap soal penyelenggaraan pernikahan, BSWF juga bakal dimeriahkan dengan hiburan seperti fashioon show, music performance, talkshow, maupun program berhadiah dengan grand prize 1 unit mobil Toyota Agya.

Indonesia adalah Negara yang kaya akan budaya, adat istiadat yang turun temurun dimana salah satunya adalah upacara pernikahan adat tradisional, masing–masing daerah di tanah air memiliki prosesi adat yang berbeda, kata Arief Rachman selaku Marketing Director Parakrama Organizer.

Di antara vendor yang hadir, ada nama-nama besar dalam industri kebutuhan pernikahan seperti Alfabet Catering, Dwi Tunggal Citra Catering, Puspa Catering, Puspita Sawargi Catering, Aska Anggun Art, Rina Gunawan Wedding Organizer, Redberry Wedding, Putra Mahkota Entertaiment, dan Rumah Kampung.

"Balai Sudirman Wedding Fair" bukan hanya sebagai pameran pernikahan semata melainkan sebagai tempat yang tepat untuk mendapatkan ispirasi dan referensi bagi calon pengantin yang akan menggelar pesta pernikahan adat tradisional.

Dengan mengangkat tema "The Royal Wedding", pameran ini akan dibuka dengan seremonial berkonsep gala dinner dan dihadiri perwakilan dari Kementerian Perindustrian, Asosiasi Perusahaan Jasaboga Indonesia, Asosiasi Pengusaha Jasa Dekorasi Indonesia, Asosiasi Perusahaan Pameran Indonesia, dan Asosiasi Pengusaha Pernikahan dan Gaun Indonesia.