Kalteng Putra Masih Berpeluang Lolos ke 8 Besar

id kalteng putra FC, liga2, Asisten Manajer kalteng putra, Budi Santoso

Kalteng Putra Masih Berpeluang Lolos ke 8 Besar

Selebrasi pemain Kalteng Putra FC Dennis Buiney saat menyamakan kedudukan 1-1 melawan Persebaya Surabaya, Selasa di Stadion Tuah Pahoe, Selasa (26/9/17). (Foto Antara Kalteng/Rendhik Andika)

Palangka Raya (Antara Kalteng) - Peluang Kalteng Putra FC di babak 16 besar Liga 2 Indonesia masih terbuka lebar, kendati saat menjamu Persebaya Surabaya kemarin skor berakhir imbang 1-1.

"Untuk peluang Kalteng Putra lolos ke babak delapan besar masih sangat besar. Asalkan tim kita wajib menyapu bersih kemenangan sisa laga yang tersisa empat kali bermain lagi," kata Asisten Manajer Kalteng Putra FC Budi Santoso di Palangka Raya, Rabu.

Guna mewujudkan keinginan pihak manajemen tersebut, kata Budi, pihaknya juga terus melakukan evaluasi terhadap permainan timnya yang dilatih oleh Kas Hartadi dan kawan-kawan.

"Bukti kita ingin lolos ke babak selanjutnya di Liga 2, pihak manajemen mencari penyerang murni. Saat ini sudah ada satu penyerang yang masih dikomunikasikan siap atau tidak bergabung dengan Kalteng Putra," ucap Budi.

Kendati tim kebanggaan masyarakat tanah Dayak tersebut memiliki penyerang yang cukup produktif dalam mengoleksi gol seperti Rivaldi Bawou. Tetapi Rivaldi Bawou bukanlah penyerang murni sebagaimana mestinya.

"Kami mencari penyerang yang haus gol, karena sebelum tanggal 28 ini kita akan daftarkan untuk di ikut sertakan dalam pertandingan selanjutnya. Bahkan dalam waktu beberapa hari ini pemain tersebut bakal bergabung di Kalteng Putra apabila tidak ada halangan," bebernya.

Budi menambahkan, pihaknya juga optimis bakal lolos ke babak selanjutnya dan lolos ke Liga 1 Indonesia yang sudah menjadi target tim dan manajemen.

"Dalam mencapai semua itu tentunya para pemain tidak akan gentar dalam melakukan pertandingan  di kandang lawan nantinya. Karena itu modal kami untuk meraih kesuksesan selama ini," tandasnya.