Parpol Diminta Usung Pasangan Berkualitas di Pilkada

id Dr Jhon Retei Alfri Sandi, dekan fisip UPR, Pilkada

Parpol Diminta Usung Pasangan Berkualitas di Pilkada

Wakil Dekan Fisip Universitas Palangka Raya Dr Jhon Retro Alfri Sandi.

Palangka Raya (Antara Kalteng) - Partai Politik diminta menseleksi secara objektif upaya mengusung pasangan calon berkualitas serta memiliki krebilitas sangat baik dalam Pilkada tahun 2018 yang akan dilaksanakan di satu kota dan 10 Kabupaten se-Kalimantan Tengah.

Seluruh Parpol harus menyadari kedudukan dan perannya mensukseskan hakikat dari pemilihan secara demokrasi dan langsung yakni memajukan pembangunan serta mensejahterekan masyarakat, kata Wakil Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Universitas Palangka Raya Dr Jhon Retei Alfri Sandi di Palangka Raya, Sabtu.

"Jangan menyajikan dan memaksa rakyat untuk memilih Paslon kepala daerah yang sebenarnya tidak layak untuk dipilih. Jadi, parpol harus merekrut dan mengusung kadernya yang sungguh-sungguh memiliki kemampuan memimpin suatu daerah," tambahnya.

Secara teoritis, otonomi daerah itu dipengaruhi beberapa komponen, yakni Sumber Daya Manusia (SDM), keuangan, manajemen dan sarana prasarana yang dimiliki. Namun, dari empat komponen tersebut, SDM dan manajemen yang terpenting dan paling dominan.

Jhon mencontohkan Kabupaten Banyuwangi yang sebelumnya tidak diperhitungkan di Provinsi Jawa Timur. Namun, sekarang ini Banyuwangi justru menjadi pusat perhatian Dunia sejak Bupati dijabat Abdullah Azwar Anas dari tahun 2010 sampai saat ini.

"Azwar Anas mampu mengembangkan sesuatu yang luarbiasa yang sebelumnya tidak dimiliki Banyuwangi. Sekarang, bagaimana orang-orang yang kemampuan seperti Azwar Anas ini disajikan Parpol di Pilkada 11 Kabupaten/Kota se-Kalteng. Ini yang kita harapkan," ucapnya.

Apabila semua Parpol sepakat menyajikan paslon berkualitas dan memiliki kemampuan membangun suatu daerah, maka siapapun nantinya yang dipilih masyarakat tetap memberikan dampak luarbiasa bagi daerah sekaligus terwujudnya hakikat dari pemilihan secara langsung.

Pilkada serentak tahun 2018 untuk Provinsi Kalteng akan diselenggarakan di Kota Palangka Raya, Kabupaten Gunung Mas, Katingan, Seruyan, Lamandau, Murung Raya, Kapuas, Pulang Pisau, Barito Timur, Barito Utara, dan Murung Raya.