Bupati Barsel Minta Kades Lebih Pahami Tupoksi

id Pemkab Barsel, Barsel, Buntok, Bupati Barsel, Eddy Raya Samsuri

Bupati Barsel Minta Kades Lebih Pahami Tupoksi

Bupati Barito Selatan, Eddy Raya Samsuri (kiri) saat menyampaikan sambutan usai melantik kepala Desa Pamangka Kecamatan Dusun Selatan, Jumat (24/11/17). Ist

Buntok (Antara) - Bupati Barito Selatan, Kalimantan Tengah, Eddy Raya Samsuri meminta kepala desa di wilayahnya untuk lebih memahami dan berusaha menguasai tugas pokok dan fungsinya.

"Pahami tufoksi agar benar-benar bisa berperan dalam penyelenggaraan pemerintahan di desa masing-masing," ucapnya disela-sela melantik Kades Pamangka, Kecamatan Dusun Selatan, Jumat.

Kepala desa merupakan pejabat pemerintahan yang mempunyai wewenang, tugas, dan kewajibannya untuk menjalankan penyelenggaraan rumah tangga desanya.

Oleh karena itu Bupati berharap kepada kepala desa yang baru dilantik agar secepatnya mengambil langkah-langkah supaya pemerintahan desanya bisa berjalan dengan lebih baik lagi.

"Mana program yang sudah bagus dapat diteruskan, dan yang masih kurang agar dibenahi sehingga pembangunan di desanya bisa menjadi lebih maju lagi kedepannya," ucap Eddy.

Sebagai pemimpin desa lanjut Eddy Raya Samsuri, kepala desa harus mampu mengayomi, sekaligus dapat menjadi penggerak, dan pemrakarsa pembangunan bagi desanya masing-masing.

Untuk itu, diminta kepada kepala desa agar lebih proaktif dalam menggerakan, dan menjalin kebersamaan dengan masyarakat supaya pembangunan desanya bisa berjalan lebih baik lagi.

"Kepala desa juga diminta mengajak, dan mendorong aparatur desanya meningkatkan kualitas pelayanan, dan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat agar bersikap adil, serta bijaksana dan mampu menempatkan diri diatas semua golongan," kata dia.

Acara pelantikan kepala desa Pamangka hasil pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak 2017 tersebut dihadiri sejumlah kepala Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD), dan masyarakat desa setempat.