Juventus Berikan Kekalahan Perdana Napoli

id Juventus, Napoli, Juventus Berikan Kekalahan Perdana Napoli, kekalahan perdana

Juventus Berikan Kekalahan Perdana Napoli

Penyerang Juventus Gonzalo Higuain. (twitter.com/juventusfcen)

Jakarta (Antara Kalteng) - Juventus akhirnya memberikan kekalahan perdana terhadap pemuncak klasemen Liga Italia Napoli dengan skor 1-0 pekan ke-15 di Stadion San Paolo, Sabtu dini hari waktu Indonesia

Napoli terpaksa menelan kekalahan perdana setelah melakoni 14 laga dengan catatan 12 kemenangan dan dua kali imbang pada musim ini, yang membuat mereka berkuasa di puncak klasemen sementara Liga Italia.

Selain itu, kemenangan yang tercipta berkat gol semata wayang Gonzalo Higuain itu mengantar tim berjuluk La Vecchia Signora memangkas jarak poin dengan Napoli menjadi selisih satu angka.

Napoli tetap di posisi teratas dengan koleksi 38 poin, sedangkan Juventus yang mengumpulkan 37 poin membuntuti dari posisi kedua. Juventus akan turun ke posisi tiga apabila tim peringkat tiga Inter Milan (36 poin) berhasil mengalahkan Chievo Verona pada Minggu (3/12).

Pada jalannya laga, Juventus yang menurunakn dua penyerang Argentina sekaligus, Higuain dan Dybala, langsung menggebrak pertahanan Napoli dengan peluang yang diciptakan Higuan pada menit 4.

Juventus kembali mengancam gawang Pepe Reina dari sepakan kaki kanan Kwadwo Asamoah setelah eksekusi sepak pojok pada menit 5, namun tidak berbuah gol.

Pasukan Max Allegri itu memimpin 1-0 pada menit 12 berkat gol Gonzalo Higuain yang tercipta berkat umpan Paulo Dybala melalui skema serangan balik cepat.

Napoli baru mulai menemukan pola serangan pada pertengahan babak pertama. Mereka menciptakan peluang dari sepakan Marek Hamsik dan Lorenzo Insigne yang menerobos dari sektor tengah. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Napoli mengambil inisiatif serangan sejak awal babak kedua, saat Dries Mertens memiliki peluang emas dari sundulan yang diawali umpan silang Elseid Hysaj, namun tidak berbuah gol karena arah bola melenceng.

Mertens yang menjadi poros serangan Napoli dari sektor tengah beberapa kali mengirimkan umpan yang membahayakan, namun gagal dieksekusi maksimal oleh Lorenzo Insigne maupun Allan. Sedangkan sepakan Jose Callejon dari luar kotak penalti juga tidak menghasilkan apa-apa.

Setelah gagal menembus pertahanan Juventus dari sektor tengah, Napoli beralih memanfaatkan sektor sayap untuk memburu gol penyama kedudukan.

Piotr Zielinski, Adam Ounas dan Allan beberapa kali melepaskan umpan-umpan tajam dari sayap ke mulut pertahanan Juventus, namun eksekusi yang tidak tenang membuat Napoli tak mampu mencetak gol hingga akhir laga. Skor 1-0 bertahan hingga wasit meniup peluit panjang, demikian Football Italia.

Susunan pemain:

Napoli: Reina; Hysaj, Albiol, Koulibaly, Mario Rui (Maggio 76); Allan (Zielinski 67), Jorginho, Hamsik; Callejon, Mertens, Insigne (Ounas 76).

Juventus: Buffon; De Sciglio (Barzagli 83), Benatia, Chiellini, Asamoah; Khedira (Marchisio 67), Pjanic, Matuidi; Dybala, Douglas Costa (Cuadrado 79); Higuain.