Jabat Kapolres Baru, Wahid Kurniawan Langsung Kunjungi DPRD Bartim

id DPRD Bartim, Jabat Kapolres Baru, Ariantho S Muller, Kapolres Bartim AKBP Wahid Kurniawan

Jabat Kapolres Baru,  Wahid Kurniawan Langsung Kunjungi DPRD Bartim

Waket I DPRD Kabupaten Bartim Ariantho S Muler salam komando saat menerima kunjungan kerja perdana Kapolres AKBP Wahid Kurniawan SIK beserta jajaran di Gedung Dewan setempat, Selasa (5/12/17). (Foto Antara Kalteng/Habibullah)

Tamiang Layang (Antara Kalteng) - Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Barito Timur, Kalimantan Tengah, Ariantho S Muller ST menyambut baik kunjungan perdana Kapolres Bartim AKBP Wahid Kurniawan SIK di gedung dewan setempat, Selasa. 

Ariantho mengatakan, kunjungan pejabat berpangkat melati dua dipundak dengan jajarannya itu sebagai silahturahmi sekaligus upaya menjalin komunikasi yang lebih intens antar institusi lembaga masing-nasing.

"Kami menyambut baik dan mengapresiasi kunjungan Kapolres Bartim AKBP Wahid Kurniawan SIK bersama jajaran. Komunikasi secara institusi telah terjalin dengan baik selama ini. Kami harapkan koordinasi yang terjalin bisa lebih ditingkatkan lagi," kata Ariantho.

Menurut Ariantho, pihaknya mendukung program kerja Polres Bartim dalam hal menjaga stabilitas keamanan dan kondusifitas di Kabupaten yang berjuluk "Bumi Nansarunai - Jari Janang Kalalawah".

Hal ini sejalan dengan arah kebijakan DPRD Bartim, dimana kerap menjembatani dan memediasi permasalahan yang terjadi di masyarakat, mulai konflik sosial hingga sengketa lahan. 

Ariantho juga menambahkan, beberapa agenda kedepannya, seperti Pilkada Bupati dan Wakil Bupati, pemilihan presiden dan wakil presiden hingga pemilihan anggota legislatif dari tingkat daerah sampai pusat menjadi tantangan berat Polri dan seluruh instansi terkait agar semuanya bisa berjalan aman dan lancar.

"DPRD sebagai lembaga negara dan merupakan representasi dari masyarakat siap mendukung kinerja kepolisian dan menyukseskan semua agenda pesta demokrasi yang akan dihelat diwilayah kabupaten Bartim. Kami segenap wakil rakyat akan mengupayakan dan mendukung penuh apa yang dibutuhkan pihak kepolisian agar pelaksanaannya berjalan lancar," timpalnya," katanya.

Kapolres Bartim AKBP Wahid Kurniawan SIK mengatakan, kunjungannya ke DPRD Bartim yang beranggotakan orang - orang partai politik (parpol), merupakan komunikasi secara kelembagaan untuk menyamakan persepsi dalam hal menjaga dan menciptakan keamanan.

"Kita bersilaturahmi sekaligus berkomunikasi untuk meminta dukungan dari DPRD Bartim agar kondisi di Kabupaten Bartim bisa terus aman dan kondusif," demikian Wahid.