Tingkatkan SDM, petugas lalu lintas Dishub Barsel pelatihan tambahan

id Dishub Barsel,Agus In`Yulius,petugas lalu lintas

Tingkatkan SDM, petugas lalu lintas Dishub Barsel pelatihan tambahan

Petugas Pengatur Lalu Lintas pada Dinas Perhubungan Barsel berfoto bersama saat mengikuti pelatihan, di Buntok, Senin (5/2). (Foto Antara Kalteng/Bayu Ilmiawan)

Buntok (Antaranews Kalteng) - Petugas pengaturan dalam berlalu lintas pada Dinas Perhubungan Kabupaten Barito Selatan, Kalimantan Tengah diberikan pelatihan tambahan.

Tujuan dilaksanakan pelatihan tambahan untuk meningkatkan sumber daya manusia khususnya petugas pengatur lalu lintas, kata Plt Kadis Perhubungan Barito Selatan, Agus In`Yulius di Buntok, Senin.

Hal ini dimaksudkan untuk menunjang program Bupati, dan Wakil Bupati Barito Selatan yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2017-2022 mendatang.

Kegiatan ini juga dilaksanakan untuk lebih menggiatkan tugas, dan fungsi Dinas Perhubungan khususnya dalam membantu aparat Kepolisian menjaga keselamatan, dan kenyamanan di jalan.

"Termasuk menjaga keselamatan berlalu lintas terutama di daerah rawan area padat, dan sibuk seperti sekolah, dan perkantoran," ucap dia.

Ia mengatakan, pelatihan pembekalan tertib berlalu lintas ini rencananya dilaksanakan pihaknya selama dua hari.

Untuk materi hari pertama lanjut Agus In` Yulius dilaksanakan pelatihan baris berbaris yang instrukturnya dari Kodim 1012 Buntok.

"Sedangkan pada hari kedua diadakan pelatihan cara pengaturan lalu lintas yang disampaikan dari Satlantas Polres Barito Selatan," ucap dia.

Ia berharap dengan adanya pelatihan ini, petugas pengatur lalu lintas pada Dinas Perhubungan Barsel bisa lebih profesional lagi dalam menjalankan tugas, dan fungsinya.