Bupati Nadalsyah lantik 60 anggota dewan hakim MTQ tingkat Barut

id MTQ Barut,bupati nadalsyah,MTQ ke 49,barito utara

Bupati Nadalsyah lantik 60 anggota dewan hakim MTQ tingkat Barut

Bupati Barito Utara H Nadalsyah (kanan) usai melantik dewan hakim MTQ ke 49 tingkat kabupaten setempat di aula BappedaLitbang Muara Teweh, Selasa (6/2/18). (Foto Antara Kalteng/Kasriadi)

Muara Teweh (Antaranews Kalteng) - Bupati Barito Utara, Kalimantan Tengah H Nadalsyah, Selasa, melantik 60 orang Anggota Dewan Hakim Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat kabupaten setempat ke-49 yang digelar 7-10 Februari 2018 di Muara Teweh.

Bupati Nadalsyah usai pelantikan dewan hakim di Muara Teweh, mengatakan bahwa kata-kata yang tertuang dalam ikrar janji dewan hakim dan panitera yang dibacakan, tugas dan hakim maupun panitera, sungguh tidak ringan.

"Ini merupakan tugas yang menuntut tanggungjawab hati nurani. Keputusan dewan hakim tidak dapat digugat, oleh karena itulah dewan hakim harus cermat, jujur, benar dan objektif dalam menentukan nilai," katanya.

Dia mengatakan dewan hakim haruslah mempunyai kemampuan pemahaman di bidang-bidang tertentu sebagai syarat penilaian, antara lain yaitu seperti pengetahuan tentang ilmu tajwid, fashahah, lagu dan sebagainya.

Kemampuan tersebut diperlukan sebagai seorang dewan hakim agar dalam memberikan penilaian kepada setiap peserta yang akan tampil pada pelaksanaan MTQ sehingga betul-betul mencapai hasil yang memuaskan.

Lebih lanjut Nadalsyah mengatakan bahwa qari dan qariah, hafish-hafizah serta hattah dan hatatahah yang berdasarkan hasil dari penilaian yang akan menjadi dewan hakim nanti, sangat menentukan untuk keberhasilan LPTQ Barito Utara pada pelaksanaan MTQ 29 tingkat Provinsi Kalteng yang akan dilaksanakan di Kabupaten Pulang Pisau pada 14-23 April 2018.

"Kita menyadari bahwa kemampuan kafilah kita di beberapa cabang yang dilombakan masih memiliki kelemahan seperti bidang hifz Al Quran golongan 10, 20, 30 juz dan tafsir Al Quran, dibanding dengan daerah-daerah lain," katanya.

Menurut dia, diperlukan adanya upaya yang maksimal oleh LPTQ Barito Utara agar para peserta yang akan mewakili Barito Utara pada MTQ ke 29 tingkat Kalteng dapat membawa harum nama daerah Kabupaten Barito Utara di ajang tingkat provinsi dan nasional.

Apalagi jelasnya pada tahun 2018 ada cabang lomba yang bertambah yaitu cabang syarhil dan fahmil Quran putra putri ditambah lagi qiraat murattal remaja dan dewasa ini menjadi tantangan besar LPTQ kedepan untuk mempersiapkan peserta yang akan berlaga ditingkat provinsi sampai nasional.

"Saya yakin dan percaya dengan kemampuan LPTQ Kabupaten Barito Utara yang tetap eksis dalam pembinaan qori dan qoriah yang mampu bersaing sampai tingkat nasional," kata Bupati yang akrab disapa Haji Koyem ini.

STQ dan MTQ yang dilaksanakan setiap tahunnya, sudah merupakan program pemerintah khususnya pemerintah Kabupaten Barito Utara, sehingga dalam pelaksanaannya pemerinmtah kabupaten telah mengalokasikan dana melalui APBD.

"Oleh karena itu kami berharap kiranya pelaksanaan MTQ ke-49 ini dapat bermanfaat sebagaimana yang diharapkan,"ujar Nadalsyah.