PMI memberikan pertolongan tanpa membedakan antargolongan

id Kapuas,PMI Kapuas,Ary Egahni Ben Bahat

PMI memberikan pertolongan tanpa membedakan antargolongan

Ketua PMI Kapuas Ary Egahni Ben Bahat SH pimpin upacara hari Palang Merah Remaja dan pembukaan Latgab PMR tingkat Madya dan Wira . Minggu (11/3/18). (Foto Antara Kalteng/Ahmad Effendi)

Saat kita memberikan pertolongan atau bantuan kepada orang yang memerlukan, apakah kita bertanya apa suku dan agamanya?,"
Kuala Kapuas (Antaranews Kalteng) - Sedikitnya 250 pelajar yang tergabung dalam Palang Merah Remaja (PMR) tingkat Madya dan Wira dari sejumlah sekolah di Kabupaten Kapuas melaksanakan latihan gabungan (latgab) di MAN Selat Kuala Kapuas. 

Kegiatan latgab yang sekaligus memperingati hari PMR tersebut dibuka langsung oleh Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kapuas ibu Ary Egahni Ben Bahat dalam upacara bendera di halaman MAN Selat Kapuas, Minggu.

"Upacara ini bukan hanya diadakan sebagai seremonial saja, namun jauh lebih penting adalah bagaimana kalian anak remaja mempunyai rasa kepedulian yang tinggi terhadap sesamanya," Harap Ary Egahni.

Ia juga berharap agar para anggota PMR mempunya semangat dan tekad bahwa visi misi Palang Merah Remaja adalah memberikan jasa secara kemanusiaan untuk salaing mengasihi kepada sesama tanpa mebedakan warna kulit, suku, agama,ras dan golongan.

Palang Merah Indonesia tambahnya memiliki sifat siap memberikan pertolongan kepada siapapun tanpa perbedaan yang lahir dari hati yang tulus dan ikhlas. "Saat kita memberikan pertolongan atau bantuan kepada orang yang memerlukan, apakah kita bertanya apa suku dan agamanya?," tanyanya yang dijawab dengan kata tidak secara serentak.

Wanita ramah ini juga tidak lupa berpesan untuk bersemangat bersekolah karena sekolah adalah salah satu cara untuk memutuskan rantai kemiskinan di masa depan.

Seusai upacara, ditampilkan simulasi pertolongan pertama dari PMR dan selanjutnya peserta latgab juga mendapat motivasi dari Dr. djumatil Fajar salah satu pengurus dari PMI Kapuas yang berlangsung di aula MAN Selat Kapuas.