SOPD Barsel harus cermat kelola anggaran

id hasanuddin agani,anggaran,sopd,dprd barsel

SOPD Barsel harus cermat kelola anggaran

Wakil Ketua DPRD Barito Selatan, H. Hasanuddin Agani (Foto Antara Kalteng/Bayu Ilmiawan) (Foto Antara Kalteng/Bayu Ilmiawan/)

Buntok (Antaranews Kalteng) - Wakil Ketua DPRD Kabupaten Barito Selatan, Kalimantan Tengah, Hasanuddin Agani mengatakan anggaran merupakan instrumen pelayanan publik untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat, sehingga perlu cermat dalam pengelolaan.

"Untuk itu semua Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) setempat harus cermat dalam mengelola anggaran," katanya di Buntok, Selasa.

Menurut dia, selaku pengguna anggaran, dan kuasa pengguna anggaran, SOPD agar mempelajari, dan memahami standar, sistem maupun prosedur pengelolaan keuangan dengan benar, transparan, dan bertanggungjawab.

"Kita juga mengharapkan kepada bendahara disetiap SOPD supaya betul-betul memahami, dan menguasai regulasi yang ada supaya terhindar dari penyimpangan," ucap dia.

Menurut dia, sinkronisasi antara kebijakan pusat, dan daerah dalam penyusunan Anggaran Pendapatan, dan Belanja Daerah (APBD) harus sesuai.

"Hal tersebut untuk tercapainya sasaran pembangunan secara berkelanjutan, termasuk pemanfaatan Sumber Daya Alam (SDA) yang ada harus dimanfaatkan secara efisien, dan efektif," tambah dia.

Untuk itu ia berharap SOPD di wilayah setempat agar mewujudkan tertibnya pengelolaan keuangan, baik yang bersumber dari APBD, maupun dari bantuan sosial lainnya.

"Dalam mengelola keuangan harus berpatokan dengan aturan, dan perundang-undangan yang berlaku," demikian kata dia.