Baru menjabat, Ketua KPU Kalteng langsung lantik tiga PAW komisioner KPU Kota

id anggota KPU kota di PAW,Harmain Ibrahim,Ketua KPU Kalteng Harmain Ibrahim,pilkada kalteng,pilkada palangka raya

Baru menjabat, Ketua KPU Kalteng langsung lantik tiga PAW komisioner KPU Kota

Ketua KPU Provinsi Kalimantan Tengah, Harmain Ibrohim (kanan) saat melantik PAW komisioner KPU Kota Palangka Raya dan Kabupaten Katingan di kantor KPU provinsi setempat, Rabu (30/5/18). (Foto Antara Kalteng/Rendhik Andika).

...dengan lengkapnya anggota KPU "Kota Cantik" ini maka pihaknya akan optimis proses pilkada berjalan lancar.
Palangka Raya (Antaranews Kalteng) - Tiga orang pengganti antar waktu komisioner Komisi Pemulihan Umum Kota Palangka Raya, Rabu dilantik oleh Ketua KPU Provinsi Kalimantan Tengah, Harmain Ibrahim di kantor KPU provinsi setempat.

"Kami meminta kepada tiga PAW anggota KPU Kota Palangka Raya serta satu PAW anggota KPU Kabupaten Katingan yang baru saja dilantik untuk segera beradaptasi karena saat ini proses Pilkada di wilayah kerjanya tengah berlangsung," katanya.

Dia juga meminta para PAW ini juga segera menyesuaikan diri dengan para komisioner, sekretariat KPU, anggota PPK agar dapat memahami tupoksi untuk segera melanjutkan tahapan Pilkada serentak 2018.

Khusus PAW komisioner KPU Kota Palangka Raya tersebut yakni Berlie A Labih, Suffianor dan Midel I Logos. Ketiganya menggantikan Wawan Wiraatmaja, Harmain Ibrohim dan Sastriadi yang kini menjabat sebagai komisioner KPU Provinsi Kalimantan Tengah.

"Kami juga berharap agar para PAW ini dapat melaksanakannya dengan maksimal. Mari kita sukseskan Pilkada 2018 ini agar bisa berjalan dengan aman, tertib dan lancar," kata Harmain.

Pelantikan tiga PAW Komisioner KPU Kota Palangka Raya dan satu PAW KPU Kabupaten Katingan tersebut turut dihadiri sejumlah anggota KPU serta sekretariat dua KPU tersebut.

Prosesi pelantikan pun berjalan lancar sesuai jadwal tanpa ada hambatan. Usai dilakukan pelantikan, masih di lokasi yang sama Komisioner KPU Kota Palangka Raya langsung rapat menentukan masing-masing divisi.

Susunan anggota KPU Kota Palangka Raya yang baru yakni divisi Pusdatin yang sebelumnya dijabat Wawan Wiraatmaja digantikan Sufianor, Divisi Teknis dari Sastriadi digantikan Ngismatuil Choiriyah, Divisi Permas dan ADM dari Harmain Ibrohim digantikan Eko Riyadi, Divisi Hukum dari Eko Riyadi digantikan Berlie dan Divisi Keuangan dan Logistik dari Ngismatul Choiriyah digantikan Midel.

Komisioner KPU Kota Palangka Raya, Ngismatul mengatakan dengan lengkapnya anggota KPU "Kota Cantik" ini maka pihaknya akan optimis proses pilkada berjalan lancar.

Pihaknya pun akan langsung melanjutkan tahapan pilkada yang saat ini memasuki tahap seleksi KPPS, penyiapan debat ke dua serta pencetakan surat suara.

"Kebetulan karena saya yang menjabat divisi logistik dan yang bertandatangan terkait kontrak dengan perusahaan untuk pencetakan surat suara, maka nanti saya akan membantu prosesnya terutama saat di percetakan," katanya.