Tingkatkan kepedulian sosial masyarakat melalui momentum Idul Adha

id Idul Adha di Palangka Raya,Kalteng,idul adha momentum tingkatkan kepedulian sosial,Tingkatkan kepedulian sosial masyarakat melalui momentum Idul Adha

Tingkatkan kepedulian sosial masyarakat melalui momentum Idul Adha

Ribuan Masyarakat di Kota Palangka Raya melaksanakan salat Idul Adha di halaman Bank Indonesia di Palangka Raya, Rabu (22/8/18). (Foto Antara Kalteng/Rendhik Andika)

Palangka Raya (Antaranews Kalteng) - Khatib Idul Adha, Drs Djuanda mengatakan hari raya kurban merupakan momentum tepat untuk introspeksi diri dan meningkatkan kepedulian dalam berkehidupan sosial bermasyarakat.

"Melalui ibadah kurban kita diajarkan untuk melepas sesuatu yang kita cintai. Kita juga diajarkan untuk berbagi dengan sesama. Untuk itu melalui momen Idul Adha ini, mari kita juga kurbankan segala penyakit hati dalam diri dan tingkatkan kepedulian terhadap sesama," kata Djuanda usai Salat Idul Adha di halaman Bank Indonesia di Palangka Raya, Rabu.

Salah satu pimpinan Muhammadiyah Kota Palangka Raya ini juga mengajak masyarakat Ibu Kota Provinsi Kalimantan Tengah untuk memahami dan meneladani sejarah keluarga Nabi Ibrahim terutama terkait awal mula dan tujuan pelaksanaan kurban.

Sebelumnya dalam ceramah Idul Adha yang dihadiri ribuan umat Islam di "Kota Cantik" itu, dia mengajak para jamaah mengamalkan empat hal dalam kehidupan baik pribadi, keluarga maupun di lingkungan sosial kemasyarakatan.

"Pertama ialah prinsip hidup selalu berdoa, kemudian prinsip beramal dan berusaha dengan sungguh-sungguh. Ketiga ialah terus membersihkan hati dan terakhir tidak menyombongkan diri," katanya.
 
Ribuan Masyarakat di Kota Palangka Raya melaksanakan salat Idul Adha di halaman Bank Indonesia di Palangka Raya, Rabu (22/8/18). (Foto Antara Kalteng/Rendhik Andika)

Dalam kesempatan itu, dia juga mengajak masyarakat Kota Palangka Raya selalu menjaga toleransi, kemarmonisan, keamanan dan kenyaman sehingga prinsip dan falsafah huma betang terus terjada di Ibu Kota Provinsi Kalteng.

Sementara itu, pelaksanaan salat Idul Adha di lokasi tersebut berjalan aman dan lancar. Sengatan sinar matahari pagi pun tak langsung mengenai jamaah karena terlindung awan.

Di lokasi terpisah, Wali Kota Palangka Raya, Dr HM Riban Satia mengajak warganya untuk semakin peduli dengan sesama.

"Ibadah kurban yang kita laksanakan setiap tahun selalu mengingatkan kita untuk selalu berbagi. Mari tingkatkan kepedulian terhadap sesama. Teladani dan amalkan nilai-nilai kebaikan dari cerita Nabi Ibrahim, Ismail dan Siti Hajar," katanya.