Kadin Kotim bersinergi dengan TNI dukung stabilitas ekonomi daerah

id Kadin Kotim bersinergi dengan TNI dukung stabilitas ekonomi daerah,Korem 102 Panju Panjung,Susilo,Harnoto,Sampit

Kadin Kotim bersinergi dengan TNI dukung stabilitas ekonomi daerah

Ketua Kadin Kotim Susilo berfoto dengan Danrem 102/Panju Panjung Kolonel Inf Harnoto usai pertemuan di Palangka Raya, Selasa (28/8/2018). (Istimewa)

Sampit (Antaranews Kalteng) - Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalteng, bersinergi dengan TNI untuk bersama-sama menjaga stabilitas dan peningkatan perekonomian daerah.

"TNI juga mempunyai tanggung jawab yang sama dalam mendukung stabilitas ekonomi. Bahkan kini TNI juga dilibatkan dalam beberapa kegiatan, seperti pencetakan sawah. Makanya sudah seharusnya Kadin bersinergi dengan TNI," kata Ketua Kadin Kotawaringin Timur, Susilo di Sampit, Selasa.

Selasa pagi, Kadin Kotawaringin Timur bersilaturahmi dengan jajaran Korem 102/Panju Panjung di Palangka Raya. Susilo diterima Komandan Korem 102/Panju Panjung Kolonel Inf Harnoto.

Pertemuan berlangsung hangat karena memang sebelumnya sudah saling kenal lantaran Danrem pernah menjabat sebagai Komandan Kodim 1015/Sampit. Berbagai hal dibicarakan dalam pertemuan tersebut, khususnya terkait kondisi perekonomian daerah.

Korem 102/Panju Panjung melalui Kodim, terlibat dalam cetak sawah di sejumlah kabupaten dan kota, termasuk di Kotawaringin Timur. Kegiatan untuk memperkuat ketahanan pangan itu juga bisa disinergikan dengan Kadin.

Kadin dan Korem sepakat untuk bersinergi dalam menjaga stabilitas ekonomi. Kadin menjembatani investor yang akan masuk, melalui pemerintah, sedangkan TNI mendukung dalam hal menjaga kenyamanan investasi.

"TNI juga akan menjaga serta memberikan rasa aman bagi pengusaha yang akan masuk melalui Kadin Kotawaringin Timur dalam menjalankan usaha dan bagi yang ingin berinvestasi di Kotawaringin Timur," kata Susilo.

Menurut Susilo, Danrem menyatakan siap mengamankan segala kebijakan pemerintah dalam mengawal ekonomi kerakyatan. Sebaliknya, Kadin juga siap membantu program cetak sawah yang terus dijalankan TNI.

Perekonomian Kalimantan Tengah, khususnya Kotawaringin Timur, terus mengalami kemajuan dengan pesat. Perlu dukungan semua pihak agar perekonomian daerah terus tumbuh sehingga berdampak pada peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Kadin menjadi wadah bersama bagi seluruh pelaku usaha untuk bersama-sama mengembangkan diri. Kadin juga fokus membina pelaku usaha mikro, kecil dan menengah.