Polda Kalteng kerahkan ribuan personel amankan Pemilu 2019

id polda kalteng,pemilu 2019,Polda Kalteng kerahkan ribuan personel amankan Pemilu 2019

Polda Kalteng kerahkan ribuan personel amankan Pemilu 2019

Simulasi pengamanan Pemilu 2019 yang dilaksanakan Polda Kalteng di kawasan bundaran besar Kota Palangka Raya, Kamis (20/9/18). (Foto Antara Kalteng/Adi Wibowo)

Palangka Raya (Antaranews Kalteng) - Ribuan personel Polda Kalimantan Tengah yang sudah dilatih dalam pengamanan pemilihan Umum legis latif dan presiden yang akan dilaksanakan tahun 2019, sudah disiapkan jauh hari oleh pihak kepolisian setempat. 

Kepala Biro Operasi Polda Kalteng Kombes Pol Rinto Djadmono di Palangka Raya, Kamis, mengatakan ribuan personel yang sudah disiapkan untuk pengemanan pemilu tersebut, sudah mahir dalam menghadapi hal-hal yang sifatnya menganggu ketertiban masyarakat saat pesta demokrasi nanti berlangsung. 

"Kurang lebihnya personel Polda Kalteng yang disiapkan dalam hal itu ada sekitar 3.000 lebih. Ribuan personel tersebut sifatnya membantu sejumlah Polres yang memerlukan bantuan tambahan personel untuk pengamanan," kata Rinto Djatmono.

Perwira Polri berpangkat melati tiga itu menegaskan, pihaknya juga sudah memetakan mana saja kabupaten/kota di provinsi tersebut yang berpotensi rawan terjadi gangguan kamtibmas jelang pemilu 2019. 

Pihaknya jauh-jauh hari juga sudah mengakomodir sejumlah titik rawan, agar gangguan kamtibmas tidak pecah pada hari H. Bahkan polisi juga terus memberikan imbauan kepada seluruh masyarakat guna jangan mudah terprovokasi dengan hal-hal yang berbau suku, agama, ras, dan antargolongan (SARA) yang bisa merusak keberagaman di Kalteng. 

"Saya yakin Pileg dan Pilpres 2019 nanti berjalan lancar dan kondusif. Mengapa saya berbicara seperti itu, karena intelijen serta anggota kepolisian di seluruh wilayah provinsi setempat terus menekan potensi gangguan kamtibmas sejak sampai saat sekarang," ucapnya.

Rinto menambahkan, daerah yang mudah pecah kosentrasi kamtibmasnya adalah kabupaten/kota yang memiliki jumlah penduduknya banyak dibandingkan lainnya. 

"Antisipasi serta upaya lain untuk mencegah hal yang tidak kita inginkan, terus dilakukan anggota dilapangan," tegasnya. 

Berdasarkan pantauan di lapangan, kepolisian dalam hal ini benar-benar menyikapi agar pemilu tahun depan bisa berjalan aman dan damai. Bukti keseriusan aparat dalam mengamankan pemilu tahun depan, mereka juga memperagakan sistem pengamanan dihadapan Gubernur Kalteng Sugianto Sabran, Kapolda Kalteng Irjen Pol Anang Revandoko serta impinan instansi lainnya.

Acara yang dibalut dengan kegiatan, apel gelar pasukan "Operasi Mantap Brata Telabang 2018", dengan tema melalui apel gelar pasukan operasi mantap brata telabang 2018, kita tingkatkan sinergritas Polri dengan instansi terkait dalam rangka mewujudkan Keamanan Dalam Negeri (Kamdagri) yang kondusif. 

Dalam kegiatan itu juga dilakukan deklarasi damai partai politik peserta pemilu 2019 yang berada di Provinsi Kalteng.