Kaum muda harus inovatif dan terus berkreasi, kata legislator Gumas

id dprd kabupaten gunung mas, Elvi Esie,Nomi Aprilia

Kaum muda harus inovatif dan terus berkreasi, kata legislator Gumas

Anggota DPRD Gumas Elvi Esie. (Foto Ist)

Kuala Kurun (Antaranews Kalteng) – Legislator Kabupaten Gunung Mas Elvi Esie menyebut momentum sumpah pemuda harus dimaknai sebagai upaya kaum muda untuk tetap inovatif dan berkreasi dalam menghadapi perkembangan zaman.

"Iya. Dalam menghadapi perekembangan zaman yang semakin maju, solusinya adalah kaum muda harus inovatif dan kreatif," ucap Elvi Esie yang akan kembali maju pada perhelatan Pileg 2019 kepada Antara Kalteng, di Kuala Kurun, Senin.

Politisi perempuan dari PDI Perjuangan ini mengatakan, untuk menghasilkan karya perlu pemikiran dan perbuatan yang inovatif dan kreatif dari kaum muda. 

"Ini nantinya, tentunya berguna bagi diri mereka sendiri, dan orang banyak juga tentunya. Misalnya, dengan menghasilkan produk yang memiliki nilai jual di pasaran," kata Elvi.

Menurutnya, dalam perkembangan zaman ini kaum muda atau yang sekarang lebih dikenal dengan kaum mileneal, dihadapkan pula dengan tantangan zaman. Yakni, bahaya penyalahgunaan narkoba dan pergaulan negatif. 

"Kaum muda juga harus mampu menghadapi tantangan tersebut, paling tidak. Jangan sampai terseret," kata dia.

Namun demikian, lanjut dia, kaum milenal tidak bisa sendiri untuk menghadapi tantangan zaman tersebut. Artinya, perlu peran semua pihak, khususnya dalam hal mengantisipasinya.

"Khususnya, peran orang tua dan guru sangat penting untuk terhindar dari bahaya narkoba dan pergaulan negatif itu," kata Elvi.

Senada dengan itu, Anggota DPRD Gumas Nomi Aprilia mengatakan. Dalam menghadapi perkembangan zaman ini, memang diperlukan sosok kaum muda yang tangguh dan handal.

"Karena, kaum muda adalah pengganti kaum tua di masa yang akan datang," katanya.

Dia menambahkan, perlunya sebuah wadah atau tempat bagi kaum muda yang inovatif dan kreatif dalam mengekspresikan minat, dan bakatnya yang positif. 

"Pemerintah setempat melalui dinas terkait, tentunya harus hadir menyediakan wadah itu," demikian Nomi Aprilia yang akan kembali maju pada perhelatan Pileg 2019 mendatang.