'Waterfront city' disiapkan jadi destinasi wisata baru Kobar

id 'Waterfront city' disiapkan jadi destinasi wisata baru Kobar,Kotawaringin barat,Bupati,Nurhidayah

'Waterfront city' disiapkan jadi destinasi wisata baru Kobar

Bupati Kotawaringin Barat Hj Nurhidayah (tengah) saat meninjau proyek 'waterfront city' yang ada di Kampung Pelangi Kelurahan Mendawai Pangkalan Bun. (Foto Antara Kalteng/Hendri Gunawan)

Pangkalan Bun (Antaranews Kalteng) - Pembangunan berkonsep 'waterfront city' atau kota tepi laut di Kampung Pelangi Kelurahan Mendawai, Kecamatan Arut Selatan, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) Kalimantan Tengah, digadang-gadang menjadi destinasi wisata baru daerah setempat.

“Kami melihat ke depannya bagaimana kita melakukan pemantapan, khususnya di area waterfront city ini,” ujar Bupati Hj Nurhidayah, saat meninjau proyek 'waterfront city', Jumat.

Pembangunan tahap pertama saat ini sudah mencapai 85 persen. Tahun 2019 ini pembangunannya rencananya dilanjutkan dengan perpanjangan sekitar 9 meter dan diharapkam bisa langsung dimanfaatkan oleh masyarakat pada tahun ini juga.

Tujuan pembangunan 'waterfront city' di bantaran Sungai Arut yakni untuk menambah alternatif destinasi wisata Kabupaten Kotawaringin Barat. 

“Dengan giat pariwisata ini, paling tidak di daerah bantaran sungai ada embrio ekonomi masyarakar yang akan muncul,” tandasnya.

Pembangunan 'waterfront city' tidak terlepas dari dukungan masyarakat sekitar yang banyak berkontribusi, terutama membantu kelancaran pekerjaan di lapangan. 

“Sebenarnya untuk rencana pembangunan sepanjang satu kilometer itu untuk jangka panjang, aset yang kita bangun ini ada 100 meter harus ada persiapan, terutama sosialisasi pada masyarakat, karena membangunan ini sosialisasinya cukup panjang, keinginan kami ini ada manfaatnya untuk masyarakat sekitar,” pungkas Nurhidayah.