Bupati Barito Utara ajak warga Bakumpai tidak melupakan kampung halaman

id kerukunan keluarga bakumpai,bupati barito utara nadalsyah,halal bi halal kkb pusat

Bupati Barito Utara ajak warga Bakumpai tidak melupakan kampung halaman

Bupati Barito Utara H Nadalsyah (kedua kiri) didampingi Ketua KKB Pusat H Yuni Abdi Nur Sulaiman HB (kiri), Wakil Bupati Sugianto Panala Putra (kedua kanan) dan Ketua KKB Barito Utara H Arbaidi (kanan) menghadiri acara Halal Bi Halal KKB di Banjarmasin,Sabtu (8/6/2019). (Foto Dinas Kominfo dan Persandian Barito Utara)

Banjarmasin (ANTARA) - Bupati Barito Utara H Nadalsyah mengajak kepada seluruh warga Bakumpai dimana saja berada untuk tidak melupakan silsilah maupun kampung halaman sebagai banua (daerah) wadah kita lahir dan dibesarkan hingga berkarya.

Melalui kegiatan halal bihalal  nasional ini juga diharapkan tidak hanya sebuah kangen-kangenan maupun ceremonial belaka, namun lebih kepada ajang untuk mempersatukan dan mempererat berbagai potensi yang dimiliki oleh warga bakumpai sebagai sebuah aset yang memiliki nilai strategis, kata Bupayti Nadalsyah pada acara Halal Bi Halal Kerukunan Keluarga Bakumpai (KKB) di Banjarmasin, Sabtu.

Kegiatan tersebut juga sekaligus milad Ke-40 Ketua Umum KKB Pusat H Yuni Abdi Nur Sulaiman HB yang juga dihadiri Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor, Wakil Bupati Barito Utara Sugianto Panala Putra dan sejumlah kepala daerah lainnya di Kalteng dan Kalsel lainnya.

"Atas nama pemerintah dan seluruh warga masyarakat Bakumpai Barito Utara turut mengucapkan barakhalloh fii umrik selamat ulang tahun kepada H Yuni Abdi Noor Sulaiman HB selaku ketua umum nasional KKB, semoga panjang umur, sehat dan penuh berkah," kata Nadalsyah 

Kegiatan ini digelar sebagai wujud dalam rangka mempererat ukhuwah dan silaturahmi warga bakumpai yang tersebar diseluruh wilayah Indonesia untuk selalu ada dan tumbuh sebagai manivestasi yang juga menjadi kebanggaan masyarakat Kalimantan.

Dalam kegiatan ini Bupati  Nadalsyah sangat mengapresiasi akan adanya silaturahmi yang terus terjaga dan terpelihara diantara sesama warga bakumpai yang notabene keberadaan warga Bakumpai sudah tersebar diseluruh wilayah Tanah Air bahkan juga warga Bakumpai telah memberikan andil bahkan ikut serta dalam membangun indonesia sebagai sebuah negara dan pemerintahan yang berdaulat dengan hadirnya putera puteri terbaik warga bakumpai diberbagai sektor maupun bidang.