Ribuan bibit ternak disalurkan untuk masyarakat Gunung Mas

id Ribuan bibit ternak disalurkan untuk masyarakat Gunung Mas,Kuala kurun,Ternak,Dana aspirasi,DPRD

Ribuan bibit ternak disalurkan untuk masyarakat Gunung Mas

Kepala DPKP Gunung Mas Kardinal (dua dari kanan) disaksikan Anggota DPRD Gunung Mas Iswan B Guna (tiga dari kanan) saat menyalurkan bibit kambing kepada kelompok tani di wilayah setempat, baru-baru ini. (Foto Istimewa)

Kuala Kurun (ANTARA) - Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Gunung Mas Kalimantan Tengah mulai menyalurkan ribuan bibit ternak yang berasal dari dana aspirasi dewan tahun anggaran 2019.

“Secara keseluruhan ada ribuan bibit ternak yakni sapi, babi, ayam dan kambing yang akan disalurkan kepada sejumlah kelompok tani ternak,” ucap Kepala DPKP Kabupaten Gunung Mas Kardinal di Kuala Kurun, Sabtu.

Dia mengatakan, bantuan bibit ternak tersebut merupakan dana aspirasi dari belasan anggota DPRD Kabupaten Gunung Mas dan disalurkan kepada sejumlah kelompok tani ternak yang tersebar di beberapa kecamatan.

Untuk bibit sapi secara keseluruhan berjumlah 226 ekor, bibit babi berjumlah 3.804 ekor, bibit kambing berjumlah 40 ekor, bibit ayam buras berjumlah 240 ekor, dan bibit ayam petelur berjumlah 800 ekor beserta 124 sak pakan.

Nantinya antara kelompok tani ternak yang satu dengan kelompok tani ternak yang lain menerima jenis bibit ternak yang berbeda dengan jumlah yang tidak sama, tergantung usulan yang disampaikan beberapa waktu lalu.

“Saat ini sebagian bibit ternak sudah kami salurkan. Secepatnya seluruh bantuan bibit ternak tersebut akan kami salurkan kepada kelompok tani ternak yang telah ditetapkan sebagai penerima bantuan,” beber Kardinal.

Guna memastikan bibit ternak yang telah disalurkan dapat berkembang biak dengan baik, nantinya DPKP Gunung Mas akan menugaskan petugas penyuluh lapangan (PPL) untuk mendampingi penerima bantuan.

Dia mengakui, saat ini jumlah PPL di Gunung Mas masih terbatas, yakni 48 orang. Keterbatasan jumlah PPL menjadi kendala bagi DPKP Gunung Mas untuk memberikan pendampingan kepada seluruh kelompok tani ternak yang ada.

Idealnya, sambung Kardinal, jumlah PPL menyesuaikan dengan jumlah desa/kelurahan. Di Kabupaten Gunung Mas terdapat 127 desa/kelurahan, sehingga satu PPL yang ada saat ini harus bekerja keras untuk mendampingi kelompok tani atau kelompok tani ternak di beberapa tempat sekaligus.

Menurutnya, walau jumlah PPL terbatas, keberadaan 48 PPL tersebut akan dimaksimalkan, untuk memberi pendampingan pada kelompok tani maupun kelompok tani ternak. PPL juga selalu bekerja dengan penuh tanggung jawab.