Bupati Gumas harapkan Pemuda Pancasila bersinergi bina generasi muda

id bupati gunung mas,pemuda pancasila,Bupati Gumas harapkan Pemuda Pancasila bersinergi bina generasi muda

Bupati Gumas harapkan Pemuda Pancasila bersinergi bina generasi muda

Bupati Gunung Mas Jaya S Monong memberi ucapan selamat kepada anggota Pemuda Pancasila Kabupaten Gunung Mas yang baru saja dilantik, di GPU Tampung Penyang, Senin (27/8/2019). (Foto : Antara Kalteng/Chandra)

Kuala Kurun (ANTARA) - Bupati Gunung Mas, Kalimantan Tengah Jaya S Monong berharap Pemuda Pancasila setempat dapat bersinergi dengan organisasi masyarakat lain untuk membina generasi muda.

“Pemuda Pancasila saya harap dapat bersinergi dengan KNPI, Fordayak atau ormas lainnya dalam membina generasi muda,” ucapnya saat menghadiri Musyawarah Cabang II Pemuda Pancasila Kabupaten Gumas di Kuala Kurun, kemarin.

Dia mengatakan, dalam bersinergi hendaknya setiap ormas dapat mengesampingkan ego, menyisihkan perbedaan dan lebih mendahulukan pembinaan kepada masyarakat khususnya generasi muda, dan demi kemajuan Kabupaten Gumas.

Pembinaan, lanjut dia, dapat dilakukan kepada para pelajar mulai tingkat SMP sederajat, terutama penanaman nilai-nilai Pancasila agar mereka dapat menjawab berbagai tantangan yang dihadapi saat ini.

“Pancasila menjadi benteng bagi generasi muda kita dari berbagai ancaman yang mungkin mereka hadapi dalam pergaulan sehari-hari,” beber orang nomor satu di kabupaten bermotto Habangkalan Penyang Karuhei Tatau ini.

Penanaman nilai Pancasila terhadap generasi muda diharapkan dapat diterapkan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Dengan demikian, berbagai ancaman yang dapat memecah persatuan dan kesatuan bangsa dapat ditanggulangi.

Untuk diketahui, muscab ini mengagendakan pemilihan serta pelantikan Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila Kabupaten Gumas periode 2019-2023. Sebagai Ketua adalah Ruslan H Aspar, Sekretaris Tri Pradjaka Wara Bhisma dan Bendahara Redianto.

Mereka dilantik oleh Ketua Majelis Pimpinan Wilayah Pemuda Pancasila Kalteng Rahmadi G Lentam. Dia berpesan kepada para pengurus agar segera menyampaikan berbagai hal yang diperlukan kepada Kesbangpol Kabupaten Gumas.

Ruslan H Aspar menyampaikan ucapan terimakasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya, untuk memimpin Pemuda Pancasila Kabupaten Gumas. Dia terpilih secara aklamasi, untuk memimpin hingga 2023 nanti.

“Pemuda Pancasila Kabupaten Gunung Mas siap mendukung serta membantu pemerintah untuk membangun Kabupaten Gunung Mas tercinta, serta memajukan masyarakat khususnya generasi muda kita,” demikian Ruslan.