Tips jadi pribadi spesial ala Mourinho

id Mourinho, Jose Mourinho yang menyandang predikat sebagai The Special One,Tips jadi pribadi spesial ala Mourinho,mantan pelatih Manchester United

Tips jadi pribadi spesial ala Mourinho

Mantan Pelatih Manchester United, Jose Mourinho menghadiri penyerahan penghargaan The Best FIFA Football Awards 2019 di Milan, Italia (23/9/2019). ANTARA/REUTERS/Flavio Lo Scalzo/aa. (REUTERS/FLAVIO LO SCALZO)

Jakarta (ANTARA) - Ingin menjadi pribadi yang spesial? Silakan berguru kepada Jose Mourinho yang menyandang predikat sebagai "The Special One", meski mantan pelatih Manchester United itu kini menganggur.

Mourinho mengakui bahwa sungguh tidak mudah menjad pribadi yang spesial. Ia kini coba-coba tampil mengisi salah satu acara sebagai bintang tamu dalam sebuah iklan untuk Paddy Power.

Mourinho tetaplah Mourinho, yang tidak jarang melontarkan pernyataan sarat olok-olok, termasuk kepada manajer acara iklan tersebut.

Ia kini terus berusaha mencari pekerjaan baru setelah dipecat oleh Manchester United. Uniknya, ia tahu betul bagaimana cara menjadi bintang utama dalam lintas pemberitaan media.

Untuk mengisi waktu saat menganggur dari sepak bola, Mourinho baru-baru ini menjalani profesi sebagai pandit.

Dalam iklan berdurasi kurang dari dua menit itu, Mourinho mengungkapkan bahwa sungguh tidak mudah menjadi pribadi yang istimewa dalam roda kehidupan.

"Untuk menjadi istimewa Anda harus konsisten. Saya tampil istimewa di Milan, di Madrid, tetapi tidak semua prestasi besar diganjar dan menghasilkan gelar juara dan meraih trofi," kata Mourinho.

Jangan sombong

Mantan bos Chelsea, Inter Milan, dan Real Madrid itu mengatakan bahwa predikat spesial tidak dapat diperoleh begitu saja. Predikat spesial bukan alasan untuk menyombongkan diri dan menjadi istimewa, katanya.

Mourinho yang kini berusia 56 tahun menegaskan bahwa Manchester United kini tergopoh-gopoh dalam meraih prestasi di pucuk klasemen Liga Inggris.

"Saya dipecat, saya mungkin pantas dipecat karena saya bertanggung jawab sebagai manajer. Kenyataannya, mereka sekarang memperoleh hasil buruk dibandingkan saat saya melatih mereka," kata Mourinho di Sky Sports.

"Bagi saya, hal itu sungguh menyedihkan. Banyak orang mungkin berpikir bahwa saya menikmati situasi ini, tetapi saya sama sekali tidak menikmatinya."

"Saya pikir mereka kini berada dalam kesulitan, tidak hanya untuk masuk empat besar tetapi justru berpotensi terperosok dalam enam besar. Saya pikir tim ini lebih buruk daripada tim musim lalu," kata Mourinho.