Suara DPD II penentu hasil Munas Golkar

id Munas Golkar,Partai Golkar,Marzuki Darusman,Suara DPD II penentu hasil Munas Golkar

Suara DPD II penentu hasil Munas Golkar

Partai Golkar. (ANTARA/Ardika/am)

Jakarta (ANTARA) - Politikus senior Partai Golkar Marzuki Darusman menyebutkan suara Dewan Pimpinan Daerah (DPD) tingkat II merupakan salah satu penentu dalam pemilihan ketua umum dalam Musyawarah Nasional (Munas) Golkar yang akan digelar pada awal Desember 2019.

"DPD II kunci dari hasil Munas Golkar. Suara yang diberikan bukan hanya sekadar hak suara, tapi suara yang dipertimbangkan karena menyuarakan langsung aspirasi anggota partai di daerah yang sehari-hari berurusan dengan mereka," kata Marzuki dalam keterangan tertulisnya, di Jakarta, Senin.

Menurut dia, suara Golkar saat ini harus dipulihkan dari kemerosotan mengingat Suara Golkar pada Pemilu 2019 menurun. Pemilu 2014, Golkar mendapat 91 kursi di DPR, namun pada Pemilu 2019 hanya mengantongi 85 kursi.

Baca juga: Bambang Soesatyo tegaskan maju sebagai caketum Golkar

Untuk memulihkan suara, kata dia, Golkar harus dipimpin sosok yang fokus terhadap kinerja partai.

"Partai Golkar memerlukan pimpinan yang terus menerus secara penuh memperhatikan Golkar," kata Marzuki.

Dia mengingatkan, tantangan agenda politik ke depan makin berat dan kompleks. Oleh karena itu, jangan sampai Golkar tidak siap menghadapi tantangan ke depan.

"Kami ini dalam keluarga besar, tidak ada masalah individu, kami hanya ingin partai ini selamat," ujar Marzuki.

Baca juga: Golkar ingin menangi Pilkada Kalteng dan Kotim

Sedangkan pengamat politik Pangi Syarwi Chaniago mengatakan dukungan dari DPD II kepada salah satu calon bisa menggagalkan upaya menunjuk ketua umum Golkar secara aklamasi.

Dia juga yakin suara DPD II adalah penentu hasil pemilihan ketua umum.

Pangi mencontohkan Munas Golkar tahun 2004. Kala itu Akbar Tandjung sebagai calon ketua umum Golkar, sangat percaya diri karena sudah memegang penuh suara DPD I.

Namun, kata dia, Akbar akhirnya dikalahkan oleh Jusuf Kalla yang bergerilya mendekati DPD II.

Baca juga: DPP Golkar utamakan usung kader sendiri di Pilkada 2020, kata Razak

Baca juga: Sulit terjadi aklamasi, sudah empat kandidat calon Ketum Golkar