Bupati Nadalsyah hadiri tabligh akbar Guru Udin

id bupati barut nadalsyah,guru udin,samarinda,tablik akbar

Bupati Nadalsyah hadiri tabligh akbar Guru Udin

Bupati Barito Utara H Nadalsyah bersama pejabat lingkup Pemkab serta ribuan masyarakat saat menghadiri tabligh akbar Kyai Haji Zhofaruddin (Guru Udin) dari Samarinda di Masjid Jami Abdurrahim, Kamis malam (26/12/2019). ANTARA/HO

Muara Teweh (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Barito Utara mengadakan tabligh akbar Kyai Haji Zhofaruddin (Guru Udin) dari Samarinda. Tabligh akbar ini dihadiri ribuan warga masyarakat yang dilaksanakan di Masjid Jami Abdurrahim, Kamis malam.

Bupati H Nadalsyah dalam sambutannya mengatakan pemerintah daerah sangat menyambut baik diadakannya tabligh akbar ini. 

Dimana kegiatan ini mempunyai nilai peningkatan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, dan juga salah satu upaya untuk memperat hubungan tali silaturrahmi diantara sesama umat muslim.

"Hal ini sangat penting bagi kokohnya rasa persatuan dan kesatuan menjaga dan memelihara rasa kebersamaan, serta semangat gotong royong antar umat. Apa bila dipandang dari sudut pemerintah tentunya ini menjadi salah satu modal yang sangat berharga bagi kelangsungan pelaksanaan pembangunan daerah," kata Nadalsyah.

Pada tabligh akbar tersebut mengambil tema "Dengan Meneladani Akhlak Rasulullah SAW, Kita Eratkan Persatuan dan Kesatuan Umat Menuju Barito Utara Yang Agamis". Bupati menyampaikan ucapan terima kasih yang tak terhingga kepada Al Mukarram KH Zhofaruddin bersama rombongan dari Samarinda yang telah berkenan meluangkan waktu datang ke Kabupaten Barito Utara.

“Kami berharap dengan acara tabligh akbar ini, kita semua yang hadir mendoakan agar Kabupaten Barito Utara selalu diberi keberkahan, kedamaian dan dirahmati oleh Allah SWT, sehingga cita-cita dan dan harapan pemerintah dan masyarakat untuk menjadikan Kabupaten Barito Utara menjadi daerah yang aman, nyaman, damai, tetap menjunjung toleransi, menjadi daerah yang maju dan selalu berkembang dapat terwujud," kata Nadalsyah.

Acara tabligh akbar ini juga dihadiri Ketua TP PKK Barito Utara Hj Sri Hidayati serta putra bungsunya Akhmad Gunadi, juga hadir Ketua dan Wakil Ketua I DPRD Permana Setiawan, Kapolres Barito Utara AKBP Dodo Hendro Kusuma, Kepala Kantor Kementerian Agama Tuaini, kepala perangkat daerah, dan ribuan kaum muslimin/muslimat.