Legislator minta masyarakat ikut sukseskan Pilkada Kalteng

id DPRD Palangka Raya,Sigit Wido,Pilkada Kalteng,Pilkada 2020,Pilkada serentak,Legislator minta masyarakat ikut sukseskan Pilkada Kalteng,Kalteng

Legislator minta masyarakat ikut sukseskan Pilkada Kalteng

Anggota DPRD Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah Sigit Widodo. ANTARA/Adi Wibowo

Palangka Raya (ANTARA) - Anggota DPRD Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah Sigit Widodo meminta masyarakat yang ada di daerah setempat untuk ikut mensukseskan Pemilihan Kepala daerah (Pilkada) Kalimantan Tengah pada 9 Desember 2020.

"Mari kita sukseskan Pilkada Kalteng yang hanya menghitung hari saja lagi. Dengan suksesnya pilkada maka akan melahirkan pemimpin yang berkualitas," kata Sigit di Palangka Raya, Jumat.

Mendekati hari pencoblosan, masyarakat juga disarankan tetap memelihara situasi keamanan dan ketertiban bermasyarakat (kamtibmas), yang selama ini kita jaga dan rawat.

Baca juga: Pilkada jangan sampai membuat masyarakat terpecah belah

Bahkan masyarakat 'Kota Cantik' sebutan Palangka Raya sama sekali tidak mudah terpengaruh dengan adanya hal-hal yang ingin merusak kamtibmas.

"Masyarakat kita sangat pintar, jadi mereka tidak mudah dipengaruhi dengan hal-hal yang nantinya bisa merusak kamtibmas yang sudah sangat bagus kita rawat," ucapnya.

Komisi C DPRD Kota Palangka Raya itu juga mengingatkan kepada warganya agar selalu bijak dalam menggunakan media sosial. Mendekati hari H Pilkada banyak warganet yang dipengaruhi dengan akun-akun palsu.

Baca juga: Masyarakat Kota Palangka Raya diimbau waspadai luapan air Sungai Kahayan

Dari akun-akun palsu yang sering memprovokasi dan memberikan informasi bohong, sehingga masyarakat atau warganet di media sosial yang berbeda pilihan dalam pilkada ini berseteru.

"Bijaklah dalam bermedia sosial, jangan sampai karena kita tidak bijak dalam menggunakan media sosial malah kita yang akan berurusan dengan hukum, sehingga merugikan diri sendiri," kata Politisi PDIP itu.

Sementara itu, aparat kepolisian baik Polda Kalteng dan Polresta Palangka Raya sebelum pencoblosan dan masa kampanye terus melakukan patroli keamanan serta menjaga beberapa tempat yang dianggap rawan.

Bahkan rumah pemenangan kedua pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng selalu dijaga ketat oleh kepolisian, guna meminimalisir terjadinya hal yang tidak kita inginkan terjadi.

Baca juga: Hentikan jika ada sekolah menerapkan belajar sistem tatap muka