Halikinnor perjuangkan peningkatan pelayanan kesehatan di pelosok Kotim

id Halikinnor perjuangkan peningkatan pelayanan kesehatan di pelosok Kotim, Halikinnor, Halikinnor-irawati, pilkada Kotim, Sampit, Kotim, Kotawaringin Ti

Halikinnor perjuangkan peningkatan pelayanan kesehatan di pelosok Kotim

Calon Bupati Kotawaringin Timur Halikinnor mampir memeriksakan kesehatan di Puskesmas Tualan Hulu didampingi Ketua DPC Partai Demokrat, Parimus pada Jumat (13/11/2020) lalu. ANTARA/Norjani

Sampit (ANTARA) - Calon Bupati Kotawaringin Timur Kalimantan Tengah Halikinnor mengakui pelayanan kesehatan, khususnya di kawasan pelosok masih harus ditingkatkan dan dia berkomitmen untuk mewujudkan itu.

"Pelayanan kesehatan ini memang akan menjadi salah satu prioritas saya bersama calon Wakil Bupati Irawati. Peningkatan pelayanan kesehatan hingga ke pelosok agar derajat kesehatan masyarakat Kotawaringin Timur secara keseluruhan terus meningkat," kata Halikinnor di Sampit, Jumat.

Saat berkunjung ke sejumlah kecamatan, khususnya di kawasan utara, peningkatan kesehatan menjadi salah satu aspirasi yang banyak disampaikan masyarakat. Masyarakat berharap fasilitas kesehatan ditingkatkan dan tenaga kesehatan ditambah sesuai kebutuhan sehingga pelayanan lebih maksimal.

Halikinnor sependapat dengan aspirasi tersebut. Untuk itu dia memastikan peningkatan pelayanan kesehatan menjadi salah satu prioritas jika dia dipercaya memimpin daerah ini.

Fasilitas di puskesmas dan puskesmas pembantu harus dilengkapi. Puskesmas dan puskesmas pembantu menjadi garda terdepan dalam memberikan pelayanan secara cepat kepada masyarakat, terlebih di kawasan yang jauh dari rumah sakit.

Untuk itulah pelayanan kesehatan di puskesmas dan puskesmas pembantu juga harus optimal. Penambahan dokter, perawat, bidan dan tenaga lainnya akan dilakukan sesuai kebutuhan masyarakat.

Halikinnor memahami kondisi keterbatasan yang masih terjadi di kawasan pelosok, seperti bidang infrastruktur, kesehatan, pendidikan, telekomunikasi dan ekonomi kerakyatan. Dengan komitmen tinggi dia memastikan masalah tersebut akan menjadi prioritas dalam mencari solusinya.

Baca juga: HARATI bertekad tingkatkan kesejahteraan guru di Kotim

Seperti saat berkunjung ke enam kecamatan di kawasan utara beberapa waktu lalu, Halikinnor mampir ke puskesmas untuk melihat kondisi pelayanan. Itu dilakukan mantan Sekretaris Daerah Kotawaringin Timur ini seraya memeriksakan kondisi kesehatannya karena kebetulan harus memenuhi cukup banyak undangan warga.

Menurut Halikinnor, kondisi fisik bangunan puskesmas umumnya masih bagus. Hal yang menjadi perhatian adalah perlunya peningkatan berbagai fasilitas peralatan kesehatan serta melengkapi tenaga medis dan kesehatan sesuai kebutuhan.

Pelayanan di kawasan pelosok tidak hanya di puskesmas dan puskesmas pembantu, tetapi juga diupayakan jemput bola ke desa-desa agar masyarakat semakin terbantu dan merasakan pelayanan kesehatan.

"Pelayanan kesehatan di pelosok harus lebih kita tingkatkan supaya derajat kesehatan masyarakat juga semakin meningkat. Kita bantu putra dan putri daerah setempat untuk menimba ilmu, sehingga nanti mereka bisa kembali mengabdi ditugaskan melayani masyarakat di kampung halaman masing-masing," demikian Halikinnor.

Baca juga: HARATI usung program realistis menyesuaikan kemampuan daerah