Pemprov lakukan penguatan pelayanan kesehatan di Kalteng

id Pemprov kalteng, plt gubernur habib ismail, raker bidang kesehatan kalteng, penguatan pelayanan bidang kesehatan

Pemprov lakukan penguatan pelayanan kesehatan di Kalteng

Plt Gubernur Kalteng Habib Ismail (tengah) beserta jajaran usai membuka raker bidang kesehatan tingkat provinsi, Palangka Raya, Kamis, (3/12/2020). (ANTARA/Muhammad Arif Hidayat)

Palangka Raya (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah melakukan kolaborasi dan sinergi sebagai upaya pencegahan dan pengendalian penyakit serta penguatan pelayanan kesehatan.

"Semua itu diwujudkan melalui peningkatan sumber daya manusia, gerakan bersama masyarakat hidup sehat (GERMAS), hingga penyediaan obat dan perbekalan kesehatan," kata Pelaksana Gubernur Kalteng Habib Ismail di Palangka Raya, Kamis.

Hal itu ia sampaikan saat membuka rapat kerja bidang kesehatan tingkat provinsi tahun 2020. Raker ini dilaksanakan rutin setiap tahun dengan program prioritas yang berbeda, sesuai pokok permasalahan yang terjadi.

Adapun dalam peningkatan fasilitas pelayanan kesehatan tingkat lanjutan, Kalimantan Tengah sedang mempersiapkan pembangunan rumah sakit kelas A sebagai upaya memenuhi kebutuhan pelayanan kesehatan yang bermutu bagi masyarakat.

"Langkah tersebut kedepan, juga diharapkan dapat menjadikan Kalteng pusat rujukan regional pulau Kalimantan," jelasnya.

Selain upaya peningkatan fasilitas tersebut, dalam upaya percepatan cakupan kesehatan semesta (UHC) pemprov melalui Program Kartu Kalteng Berkah (KKB) telah menyediakan anggaran untuk premi jaminan kesehatan masyarakat kurang mampu.

Sedangkan pada 2021 pemprov juga membayarkan Iuran Penerima Bantuan Iuran (PBI) untuk 564.866 jiwa pemegang Kartu Indonesia Sehat (KIS).

Lebih lanjut Habib menyebut, tantangan bidang kesehatan selalu berkembang sesuai tuntutan pemenuhan hak atas setiap warga negara, khususnya masyarakat Kalteng untuk mendapatkan pelayanan kesehatan bermutu dan terjangkau, baik di perkotaan maupun pedalaman.

Menjawab tantangan tersebut melalui visi  Gubernur bersama Wakil Gubernur adalah  Kalimantan Tengah maju, mandiri dan adil untuk kesejahteraan segenap masyarakat menuju Kalimantan Tengah BERKAH, yakni bermartabat, elok, religius, kuat, amanah dan harmonis, serta misi pemantapan pendidikan, kesehatan dan pariwisata

Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Kalteng Suyuti Syamsul mengatakan, raker ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman mengenai kebijakan program-program pusat dan provinsi, sebagai acuan dalam mengevaluasi program maupun kegiatan bidang kesehatan pada 2021 di kabupaten dan kota.

"Raker ini merupakan pertemuan penting guna menciptakan komitmen bersama dan sinergi dalam percepatan kemampuan, serta peningkatan dalam pelaksanaan pembangunan di daerah," paparnya.