Bupati Barut minta semua pihak berpartisipasi menghadapi karhutla

id karhutla barito utara,apel siaga karhutla barut,kalteng,bupati barut nadalsyah

Bupati Barut minta semua pihak berpartisipasi  menghadapi karhutla

Bupati Barito Utara H Nadalsyah dan pejabat lainnya memeriksa pasukan apel kesiapsiagaan dalam rangka karhutla di halaman kantor bupati setempat di Muara Teweh, Kamis (4/3/2021). ANTARA/HO

Muara Teweh (ANTARA) - Bupati Barito Utara, Kalimantan Tengah, H Nadalsyah mengarapkan dukungan semua pihak dalam menghadapi  kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di daerah setempat.

"Kita mengharapkan dukungan dari semua pihak agar di kabupaten dengan julukan Bumi Iya Mulik Bengkang Turan tidak terdapat kasus karhutla," harap  Nadalsyah saat memimpin apel gelar pasukan dan sapras dalam rangka kesiapsiagaan menghadapi karhutla 2021 di halaman kantor bupati setempat di Muara Teweh, Kamis. 

Menurut dia, pada prinsipnya Pemkab Barito Utara siap dalam menghadapi karhutla di wilayah ini. 

"Pemerintah tidak dapat bekerja sendiri tanpa bantuan dari semua pihak, terlebih partisipasi dan dukungan dari masyarakat Barito Utara serta perusahaan yang bekerja di daerah ini," kata Nadalsyah.

Setelah memimpin apel gelar personel dan sapras, Bupati Barito Utara  Nadalsyah, Wakil Bupati Sugianto Panala Putra, Kapolres AKBP Dodo Hendro Kusuma, Kasdim Mayor Inf Mahsun Abadi, Kepala BPBD Gazali, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Edy Nugroho, dan KPHP Barito Hulu menuju aula rumah jabatan Bupati untuk menyaksikan video conferensi  apel gelar pasukan dan sapras Provinsi Kalteng. 

Pemprov Kalteng juga melaksanakan apel gelar pasukan yang dipimpin oleh Gubernur Kalteng Sugianto Sabran dan disaksikan oleh Bupati/Wakil Bupati dan unsur FKPD serta instansi terkait di Kalteng melalui Vidcon. 
    
Dalam sambutannya, Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran menyampaikan beberapa hal terkait kesiapan dalam rangka pencegahan dan penanggulangan karhutla di Provinsi Kalteng.
 
"Kita telah menyiapkan sebanyak 8.313 orang personel dari berbagai instansi dalam rangka penangulangan karhutla," jelas Sugianto. 
    
Dalam apel tersebut, Gubernur melakukan peninjauan sarana dan prasarana dalam rangka kesiapsiagaan menghadapi Karhutla 2021.