Jakarta (ANTARA) - Kementerian Koperasi dan UKM mendorong koperasi agar menjadi wadah generasi milenial dalam mengembangkan potensi ekonomi nasional, sekaligus menepis anggapan bahwa koperasi adalah entitas yang ketinggalan zaman.

"Koperasi bukan lagi organisasi atau entitas yang jadul atau ketinggalan jaman, justru koperasi bisa menjadi organisasi modern yang bisa menjadi wadah bagi generasi milenial," kata Deputi Bidang Pengembangan SDM Kemenkop dan UKM Rulli Nuryanto dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Kamis.

Rulli mengemukakan hal tersebut dalam acara Gebyar Pendidikan 4500 Anggota Koperasi XVI Koperasi Mahasiswa (Kopma) Walisongo di kampus UIN Walisongo Semarang, Rabu (4/9).

Menurut dia, koperasi dewasa ini justru telah menunjukkan eksistensinya sebagai wadah generasi milenial dalam mengembangkan potensi ekonomi, sosial dan budaya.

Deputi Bidang Pengembangan SDM mengutarakan harapannya agar generasi muda khususnya para pengelola dan anggota Koperasi Mahasiswa bisa mengambil peran di depan dalam mengenalkan dan meningkatkan pemahaman koperasi di kalangan kaum milenial.

"Kopma sebenarnya dapat berperan aktif sebagai entitas bisnis, laboratorium dan juga sebagai lembaga yang berwatak sosial, yang memberikan manfaat nyata kepada seluruh anggotanya, khususnya mahasiswa yang kurang mampu, Kopma misalnya dapat memberikan pinjaman tanpa bunga atau margin bagi hasil kepada anggota yang tidak mampu," ujarnya.

Hal ini, lanjutnya, sejalan juga dengan strategi kebijakan Reformasi Total Koperasi yang sudah dijalankan oleh Kementerian Koperasi dan UKM melalui tiga langkah utama, yakni Reorientasi, Rehabilitasi dan Pengembangan.

Supaya bisa berkembang dan diterima oleh generasi milenial, Rulli mengatakan koperasi harus dikelola secara profesional dan harus mampu mengadopsi, serta mengantisipasi perkembangan dan dinamika yang terjadi dalam masyarakat, termasuk dalam era digital seperti sekarang ini.

"Koperasi juga harus mampu memanfaatkan kemajuan teknologi untuk mengembangkan skala usaha dan meningkatkan efisiensi dan efektifitas pengelolaan manajemen dan usahanya, maka kualitas SDM koperasi perlu terus ditingkatkan," ucapnya.

Baca juga: Kemenkop UKM optimistis koperasi makin diminati milenial
Baca juga: Ayo rangkul generasi milenial kembangkan koperasi
Baca juga: Kemenkop UKM minta koperasi kreatif-inovatif jalankan bisnis

Pewarta: M Razi Rahman
Editor: Subagyo
Copyright © ANTARA 2019