Niamey (ANTARA) - Presiden Nigeria yang baru terpilih Mohamed Bazoum telah menetapkan mantan menteri Ouhoumoudou Mahamadou sebagai perdana menteri untuk memimpin pemerintahannya, menurut dekrit yang dibacakan di televisi nasional pada Sabtu (3/4) malam.

Mahamadou sampai saat ini adalah kepala staf dari pendahulu Presiden Bazoum, Mahamadou Issoufou.

Mahamadou, 69, pertama kali menjabat sebagai menteri pada 1991 sebagai menteri pertambangan dan energi. Dia adalah menteri keuangan Nigeria antara 2011 dan 2012, dan diangkat menjadi kepala staf pada 2015.

Bazoum dilantik pada Jumat (2/4) dalam transisi demokrasi pertama di Nigeria sejak kemerdekaan pada 1960 setelah ia memenangkan pemilihan presiden putaran kedua pada bulan Februari.

Sumber: Reuters

Baca juga: Mantan Putra Mahkota Yordania Hamzah berada dalam tahanan rumah

Baca juga: Malaysia izinkan lintas provinsi setelah vaksin lengkap

Penerjemah: Mulyo Sunyoto
Editor: Fardah Assegaf
Copyright © ANTARA 2021