Jakarta (ANTARA) - Perusahaan pengembangan perangkat lunak PT. Hyppe Teknologi Indonesia menjalin kerja sama dengan menandatangani nota kesepahaman dengan PT. Ctrip Technology Indonesia (CTRIP360) dalam rangka mengembangkan potensi para konten kreator di industri kreatif Tanah Air.

Kerja sama tersebut digelar bersamaan dengan peluncuran aplikasi media sosial Hyppe oleh PT. Hyppe Teknologi Indonesia.

"Kita sangat senang dengan adanya kerjasama antara Hyppe dan CTRIP360 ini, kita memulai dari landasan yang sama sebagai suatu platform media sosial, maka untuk ke depannya ini harus bisa menjadi sesuatu yang besar," ujar Direktur PT. Hyppe Teknologi Indonesia Hondo Widjaja dalam siaran pers, dikutip Selasa.

Hondo mengatakan dengan kerja sama ini, para konten kreator bisa lebih menunjukkan karya-karya mereka yang otentik dan berkualitas.

Baca juga: Aplikasi audio Clubhouse hadirkan fitur pembayaran untuk kreator

Menurut dia, ini saatnya untuk mengekspos dan mendukung setiap karya para konten kreator di Indonesia agar bisa sampai ke tingkat global.

CEO PT. Ctrip Technology Indonesia James Du mengatakan adanya kerjasama ini membantu para konten kreator di media sosial karena kini mereka memiliki wadah yang tepat dan dapat dikembangkan secara efektif.

Dalam perilisan aplikasi Hyppe itu, COO PT. Hyppe Teknologi Indonesia Magin. M menyebut bahwa kerjasama ini dibutuhkan untuk memberikan tanggapan yang positif terhadap pengembangan aplikasi.

"Kita harus mempunyai koneksi seperti ini, maka dari itu kita butuh melakukan evaluasi dan brainstorming agar mendapatkan input atau saran dari beberapa pihak, ini sangat membantu sekali untuk mengembangkan aplikasi Hyppe,” kata Magin.

CTRIP360 sendiri memiliki anak perusahaan bernama CSTAR, sebuah talent management yang akan menyalurkan bakat-bakat para konten kreator ini ke tempat yang lebih luas.

Para konten kreator akan diikutsertakan dalam berbagai kegiatan, seperti menjadi talent dalam iklan, film pendek, web series, dan lain sebagainya.

CSTAR juga dapat menyetujui untuk membeli konten orisinil dari aplikasi Hyppe, di mana konten tersebut nantinya bisa dijadikan asset konten untuk pihak manajemen CSTAR.

Untuk semua konten kreator yang bekerja sama dengan CSTAR nantinya akan diberikan prospek yang menjanjikan.

Saat mereka aktif di aplikasi Hyppe dan mendapatkan engagement yang cukup baik, pihak CSTAR akan mengajak bekerjasama dengan mengikutsertakan para konten kreator tersebut dalam kegiatan yang berhubungan dengan industri kreatif.

Hondo berharap ke depan kerja sama antara Hyppe dan CTRIP360 ini dapat memberikan kesempatan yang sama kepada setiap pengguna untuk menciptakan dan mengembangkan kreatifitas secara optimal.

Baca juga: Twitter kenalkan Tip Jar untuk dukung konten positif

Baca juga: Clubhouse danai kreator untuk buat konten

Baca juga: Kiat kreatif tampil jadi kreator konten digital

Pewarta: Fathur Rochman
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2021