Jakarta (ANTARA) - Sejumlah berita menarik menghiasi Jakarta pada Minggu (3/10) mulai dari pengujian sampel air laut di Ancol dan Angke untuk mengetahui kandungan parasetamol hingga gerebek lumpur gencar dilakukan antisipasi dampak musim hujan.

Berikut rangkuman berita selengkapnya yang masih hangat untuk dibaca kembali menemani Senin pertama pada Oktober 2021.

1. Sampel air laut Ancol dan Angke diuji

Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi DKI Jakarta menguji sampel air laut di Ancol dan Muara Angke, Jakarta Utara, untuk menindaklanjuti hasil riset kandungan parasetamol konsentrasi tinggi di kawasan tersebut.

Berita selengkapnya klik di sini

2. Dirut TransJakarta meninggal dunia

Direktur Utama PT TransJakarta Sardjono Jhony Tjitrokusumo meninggal dunia pada Minggu sekitar pukul 09.51 WIB di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD), Jakarta.

Berita selengkapnya klik di sini

3. Anggota DPRD DKI: Tak cukup hanya keruk sungai untuk tangani banjir

Anggota DPRD DKI Jakarta Hardiyanto Kenneth menilai untuk menanggulangi banjir, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta tak cukup hanya mengeruk lumpur di sejumlah sungai dan saluran air.

Berita selengkapnya klik di sini

4. Gerebek lumpur di Kali Sunter

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta kembali melaksanakan gerebek lumpur di Kali Sunter untuk menurunkan tinggi muka air dan mencegah terjadinya banjir di 14 RT di wilayah Jakarta Utara.

Berita selengkapnya klik di sini

Pewarta: Dewa Ketut Sudiarta Wiguna
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2021