Nottingham (ANTARA
News) - Lebih dari 2.000 pengunjung, termasuk Duta Besar RI untuk
Kerajaan Inggris Raya dan Republik Irlandia, TM Hamzah Thayeb dan Ny
Lastry Thayeb, mengadiri Festival Rakyat Indonesia (Indonesian
Festival/Indofest) di kota Robin Hood, Nottingham, Inggris.
Persatuan Pelajar Indonesia (PPI) di kota Nottingham, yang sekira dua jam perjalanan darat dari London, mengadakan Indofest setiap tahun, dan kali ini merupakan perayaan ke-10 bertema menyatu dalam keberagaman (Unity in Diversity), ujar Ketua PPI Inggris Raya, Haikal Bekti Anggoro, kepada ANTARA News, Minggu.
Indofest berlangsung di taman salah satu universitas terbaik di Inggris, Nightingale Park di Nottingham University. Acara tersebut kian menarik dengan diselenggarakannya berbagai permainan anak-anak, seperti lari karung dan tarik tambang.
Indofest banyak dihadiri warga Indonesia yang datang dari berbagai daerah di Inggris, seperti Newcastle, Birmingham, Colchester dan London. Selain itu, warga Inggris juga ikut memeriahkannya.
Berbagai kuliner Indonesia tersaji di Indofest, antara lain sate ayam, bakso, mpek mpek, somai, nasi Padang, serta bahan makanan seperti ikan asin, indomie, kecap, kerupuk dan juga jengkol dan melinjo untuk sayur asem yang dijajakan lebih dari 30 gerai.
"Puas mencicipi segala makanan yang dijual," ujar Ary Beale, warga Colchester, Essex, yang datang bersama dua putrinya, usai menyantap martabak manis berisi kacang bercampur keju.
Banyak pula anak-anak kecil mengikuti pelatihan singkat membuat batik yang diadakan di Nightingale Park, dan puluhan dari mereka pulang membawa karya batik pertamanya.
Panitia Indofest bekerja sama dengan pelajar-pelajar Indonesia dari kota lainnya untuk menggelar kesenian khas Nusantara, seperti tari saman dan ngibing, serta mengajak para peserta menari poco-poco.
Indofest tahun ini juga menjadi ajang pencarian bakat khas Indonesia dengan mengajak peserta menunjukkan kemampuannya atas kesenian khas Indonesia. Juara direbut penari dari Newcastle yang menyajikan tarian Ratok Dueh yang berhasil memikat hati para juri.
Selain itu, Indofest dimeriahkan BhinneCup atau ompetisi antar pelajar anggota PPI di setiap kota di Inggris Raya yang mempertandingkan futsal, basket, bulu tangkis, dan Adventure Game. PPI Cabang Birmingham berhasil menggondol juara umum kompetisi tersebut.
Geraldo Edison Tegouch, Ketua Panitia Indofest 2013, menyatakan sangat bangga akan kerja keras para pelajar di Nottingham yang mewujudkan kegiatan tersebut.
"Kerja keras kita sejak November tahun lalu terbayar dengan sukses atas kerja keras kita semua," ujar Geraldo.
Duta Besar Republik Indonesia untuk Inggris Raya dan Republik Irlandia, TM Hamzah Thayeb, pun turut menyempatkan hadir di sore hari, walaupun sejak pagi menghadiri kegiatan parade perayaan 60 tahun Ratu Elizabeth II atas undangan keluarga kerajaan.
Menutup acara Indofest kali ini, Hamzah Tyaheb mengemukakan, "Indofest adalah satu-satunya acara di mana saya merasa bahwa saya berada di tengah little Indonesia di Inggris Raya."
Persatuan Pelajar Indonesia (PPI) di kota Nottingham, yang sekira dua jam perjalanan darat dari London, mengadakan Indofest setiap tahun, dan kali ini merupakan perayaan ke-10 bertema menyatu dalam keberagaman (Unity in Diversity), ujar Ketua PPI Inggris Raya, Haikal Bekti Anggoro, kepada ANTARA News, Minggu.
Indofest berlangsung di taman salah satu universitas terbaik di Inggris, Nightingale Park di Nottingham University. Acara tersebut kian menarik dengan diselenggarakannya berbagai permainan anak-anak, seperti lari karung dan tarik tambang.
Indofest banyak dihadiri warga Indonesia yang datang dari berbagai daerah di Inggris, seperti Newcastle, Birmingham, Colchester dan London. Selain itu, warga Inggris juga ikut memeriahkannya.
Berbagai kuliner Indonesia tersaji di Indofest, antara lain sate ayam, bakso, mpek mpek, somai, nasi Padang, serta bahan makanan seperti ikan asin, indomie, kecap, kerupuk dan juga jengkol dan melinjo untuk sayur asem yang dijajakan lebih dari 30 gerai.
"Puas mencicipi segala makanan yang dijual," ujar Ary Beale, warga Colchester, Essex, yang datang bersama dua putrinya, usai menyantap martabak manis berisi kacang bercampur keju.
Banyak pula anak-anak kecil mengikuti pelatihan singkat membuat batik yang diadakan di Nightingale Park, dan puluhan dari mereka pulang membawa karya batik pertamanya.
Panitia Indofest bekerja sama dengan pelajar-pelajar Indonesia dari kota lainnya untuk menggelar kesenian khas Nusantara, seperti tari saman dan ngibing, serta mengajak para peserta menari poco-poco.
Indofest tahun ini juga menjadi ajang pencarian bakat khas Indonesia dengan mengajak peserta menunjukkan kemampuannya atas kesenian khas Indonesia. Juara direbut penari dari Newcastle yang menyajikan tarian Ratok Dueh yang berhasil memikat hati para juri.
Selain itu, Indofest dimeriahkan BhinneCup atau ompetisi antar pelajar anggota PPI di setiap kota di Inggris Raya yang mempertandingkan futsal, basket, bulu tangkis, dan Adventure Game. PPI Cabang Birmingham berhasil menggondol juara umum kompetisi tersebut.
Geraldo Edison Tegouch, Ketua Panitia Indofest 2013, menyatakan sangat bangga akan kerja keras para pelajar di Nottingham yang mewujudkan kegiatan tersebut.
"Kerja keras kita sejak November tahun lalu terbayar dengan sukses atas kerja keras kita semua," ujar Geraldo.
Duta Besar Republik Indonesia untuk Inggris Raya dan Republik Irlandia, TM Hamzah Thayeb, pun turut menyempatkan hadir di sore hari, walaupun sejak pagi menghadiri kegiatan parade perayaan 60 tahun Ratu Elizabeth II atas undangan keluarga kerajaan.
Menutup acara Indofest kali ini, Hamzah Tyaheb mengemukakan, "Indofest adalah satu-satunya acara di mana saya merasa bahwa saya berada di tengah little Indonesia di Inggris Raya."