Stosur Kalahkan Kuznetsova Di Moskow

Minggu, 20 Oktober 2013 12:53 WIB

Moskow (ANTARA News) - Langkah petenis Australia Samantha Stosur untuk meraih gelar juara WTA kedua musim ini makin dekat setelah mengalahkan juara dua turnamen grand slam asal Rusia Svetlana Kuznetsova, 6-2, 6-4, pada semi final Piala Kremlin di Moskow, Sabtu.

Pemain berusia 29 tahun yang pekan lalu menang di Osaka itu selanjutnya akan bertemu dengan unggulan kelima Simona Halep dari Romania, yang mengalahkan Anastasia Pavlyuchenkova 6-2, 6-1.

Stosur, juara AS Terbuka 2011, membutuhkan waktu 92 menit untuk mengalahkan Kuznetsova (29) dan kini memiliki catatan kemenangan 4-3 dalam pertemuan keduanya.

Peringkat 19 dunia itu bermain taktis pada set pertama dengan mematikan servis lawannya empat kali dalam laga selama 38 menit, sedangkan Kuznetsova mematikan servis lawannya dua kali.

(Uu.A008)

Pewarta :
Editor : Ronny
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Australia ke semifinal Piala Davis setelah singkirkan AS

22 November 2024 6:57 Wib

Bahrain imbang lawan Australia, Indonesia masih peringkat tiga

20 November 2024 8:40 Wib

Jepang perlebar jarak dari Australia, Indonesia juru kunci

16 November 2024 9:30 Wib

Australia ke peringkat kedua usai imbang lawan Arab Saudi

15 November 2024 9:36 Wib

Pelatih Nova targetkan timnas U-17 Indonesia kalahkan Australia di laga pemungkas

26 October 2024 13:46 Wib
Terpopuler

Disarpustaka Kapuas sambut siswa SD Islam Azza dalam kegiatan literasi

Kabar Daerah - 17 December 2024 10:52 Wib

Waket DPRD Bartim jadi dewan pakar Pemuda Katolik Pusat

Kabar Daerah - 18 December 2024 12:17 Wib

Menjadi produktif bisa bantu bertahan dalam menghadapi masalah

Lifestyle - 20 December 2024 11:15 Wib

DPRD Palangka Raya sepakat bahas raperda Penyelenggaraan Ketenagakerjaan

Kabar Daerah - 17 December 2024 11:56 Wib

Pemkab Kotim minta seluruh aparatur desa didaftarkan jadi peserta BPJS Ketenagakerjaan

Kabar Daerah - 18 December 2024 13:30 Wib