Kondom bisa 100 Persen Kurangi Penularan HIV/AIDS

Selasa, 26 November 2013 19:50 WIB

Jakarta (ANTARA News) - Koordinator Pelaporan Komisi Penanggulangan AIDS Nasional (KPAN) Djadjat Sudrajat menyebutkan bahwa penggunaan kondom saat berhubungan intim bisa mencegah  penularan  HIV/AIDS hingga 100 persen.

"Penggunaan kondon saat berhubungan intim bisa mencegah hingga 100 persen," kata Djadjat saat ditemui di Jakarta Pusat, Senin.

Dia mengemukakan bahwa dengan penggunaan yang benar, kondom bisa menghindarkan kedua belah pihak terjangkit penyakit yang belum bisa disembuhkan ini.

"Asal tidak bocor, dan cara pakainya benar," katanya.

Lebih lanjut, dia menyebutkan bahwa penggunaan kondom tidak hanya terpaku untuk pria saja, karena penggunaan kondom bisa dilakukan oleh perempuan.

"Kondom untuk perempuan juga ada, itu kan nanti tergantung keputusan saja," katanya.

Hingga Juni 2013, pengidap HIV dan AIDS yang tercatat oleh KPAN sebanyak 10.210 pengidap HIV dan 780 pengidap AIDS.

Pewarta :
Editor : Ronny
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

KPA catat HIV/AIDS di Kalteng capai 2.400 kasus

24 April 2024 19:40 Wib

PMJ hadirkan aplikasi layanan kesehatan untuk orang dengan HIV/AIDS

19 January 2024 9:03 Wib

Dinsos Kotim dampingi penderita HIV/AIDS yang gagal berlayar

11 January 2024 15:50 Wib

Dinkes Palangka Raya ajak masyarakat cegah penyebaran HIV-AIDS

06 December 2023 18:59 Wib

Berikut rekomendasi IDI untuk penanganan HIV AIDS lebih efisien

01 December 2023 8:30 Wib
Terpopuler

Alfian Mawardi ingin ikuti jejak orang tuanya membangun Kapuas

Kabar Daerah - 17 May 2024 20:18 Wib

Legislator Gumas dukung 10 program pokok PKK

Kabar Daerah - 16 May 2024 13:11 Wib

Pemkab Barito Utara dapat 3.424 formasi untuk rekrutmen CPNS dan PPPK

Kabar Daerah - 15 May 2024 16:41 Wib

Pj Bupati Katingan tekankan ASN harus terus tingkatkan kapasitas

Kabar Daerah - 17 May 2024 17:39 Wib

Masyarakat Sebangau Kuala harapkan program peningkatan ekonomi

Kabar Daerah - 16 May 2024 21:15 Wib