Mantan Juara Grand Slam Tersingkir Di Sydney

Selasa, 7 Januari 2014 16:12 WIB

Sydney (ANTARA News) - Mantan juara grand slam Svetlana Kuznetsova dan Francesca Schoavone tersingkir pada babak awal turnamen pemanasan Australia Terbuka, Sydney International, Senin.

Juara dua kali grand slam Kuznetsova yang memasuki turnamen Sydney dengan predikat petenis nomor 20 dunia itu, dikalahkan dengan skor 3-6, 6-3, 5-7 oleh petenis AS Varvara Lepschenko.

Sementara Schiavone, juara Prancis Terbuka 2010, harus mengakui kehebatan permainan lawannya Lucie Safarova dengan skor 4-6, 4-6. Petenis berusia 33 tahun asal Italia itu juga tersingkir pada babak pertama di turnamen Brisbane pekan lalu, dikalahkan mantan petenis nomor satu dunia Jelena Jankovic.

Sedangkan petenis Serbia Jankovic yang menjadi unggulan keempat di turnamen Sydney ini, akan bertemu dengan petenis Rusia Ekaterina Makarova pada pertandingan Senin, dan petenis Denmark Caroline Wozniacki akan menghadapi petenis Jerman Julia Goerges, demikian laporan Reuters.

(A020) 

Pewarta :
Editor : Ronny
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

WTA Finals, Kuznetsova Berhasil Taklukkan Radwanska

25 October 2016 10:23 Wib, 2016

Wozniacki Melenggang Ke Perempat Final Eastbourne Setelah Kalahkan Kuznetsova

25 June 2015 9:39 Wib, 2015

Stosur Kalahkan Kuznetsova Di Moskow

20 October 2013 12:53 Wib, 2013

Kuznetsova Mundur Dari Turnamen Wimbledon

20 June 2013 9:37 Wib, 2013

Kuznetsova melaju di Oeiras Terbuka

01 May 2013 0:50 Wib, 2013
Terpopuler

Disarpustaka Kapuas sambut siswa SD Islam Azza dalam kegiatan literasi

Kabar Daerah - 17 December 2024 10:52 Wib

Waket DPRD Bartim jadi dewan pakar Pemuda Katolik Pusat

Kabar Daerah - 18 December 2024 12:17 Wib

Menjadi produktif bisa bantu bertahan dalam menghadapi masalah

Lifestyle - 20 December 2024 11:15 Wib

DPUPR Perkim: Proyek peningkatan jalan lingkar timur berlanjut 2025

Kabar Daerah - 15 December 2024 6:52 Wib

DPRD Palangka Raya sepakat bahas raperda Penyelenggaraan Ketenagakerjaan

Kabar Daerah - 17 December 2024 11:56 Wib