San Antonio (ANTARA
News) - Tony Parker mencetak 32 poin untuk membawa San Antonio Spurs
memenangi game ketujuh melawan Dallas Maverick dengan 119-96 Senin pagi
WIB ini.
Manu Ginobili mencetak 20 poin, Danny Green menambahkan 16 poin dan Tim Duncan serta Kawhi Leonard masing-masing 15 poin untuk San Antonio.
Spurs akan menghadapi unggulan kelima Portland Trail Blazers yang menyudahi perlawanan Houston Rockets di game keenam.
Musim lalu Spurs berakhir di Game 7 pada final NBA dengan kalah di tangan juara bertahan Miami Heat.
Dari sisi Maverick, Dirk Nowitzki memimpin dengan 22 poin dan sembilan rebound.
Pertandingan pada game terakhir Spurs melawan Maverick ini adalah pertandingan ke-50 di babak playoff musim ini. Laga ini juga pertandingan kelima yang harus dimainkan sampai game ketujuh.
"Saya kira ini ini bagus untuk bola basket dan para penggemar," kata pelatih Greg Popovich. "Ini membuat semua pelatih gila. Tapi untuk pertandingan dan orang-orang, ini adalah hal yang menakjubkan."
Manu Ginobili mencetak 20 poin, Danny Green menambahkan 16 poin dan Tim Duncan serta Kawhi Leonard masing-masing 15 poin untuk San Antonio.
Spurs akan menghadapi unggulan kelima Portland Trail Blazers yang menyudahi perlawanan Houston Rockets di game keenam.
Musim lalu Spurs berakhir di Game 7 pada final NBA dengan kalah di tangan juara bertahan Miami Heat.
Dari sisi Maverick, Dirk Nowitzki memimpin dengan 22 poin dan sembilan rebound.
Pertandingan pada game terakhir Spurs melawan Maverick ini adalah pertandingan ke-50 di babak playoff musim ini. Laga ini juga pertandingan kelima yang harus dimainkan sampai game ketujuh.
"Saya kira ini ini bagus untuk bola basket dan para penggemar," kata pelatih Greg Popovich. "Ini membuat semua pelatih gila. Tapi untuk pertandingan dan orang-orang, ini adalah hal yang menakjubkan."