Angers, Prancis (ANTARA News) - Angers berhasil merebut satu tiket promosi terakhir ke Liga 1 Prancis setelah memenangi laga pamungkas Liga 2 melawan Nimes dengan skor 3-0 di Stade Jean-Bouin, Sabtu dini hari WIB.

Kemenangan Angers diperoleh berkat gol yang dicetak gelandang Guy N'Gosso Massouma pada menit 40 serta dwigol dari penyerang Sacha Clemence pada menit 48 dan 59.

Berkat tambahan tiga poin itu, Angers mengakhiri musim dengan menempati peringkat ketiga di bawah Juara Liga 2 ESTAC Troyes dan posisi kedua Gazelec Ajaccio.

Ketiga tim tersebut musim depan akan berlaga di kompetisi tertinggi Liga 1 Prancis menggantikan tiga tim yang sudah dipastikan terdegradasi yakni Evian, Metz dan Lens, meski masih menyisakan satu jadwal laga untuk dilakoni.

Keberhasilan Angers kembali promosi ke Liga 1 Prancis menjadi kali keenam mereka peroleh, yang terakhir kali mereka raih pada musim 1992-1993 silam dan hanya bertahan selama satu musim saja.

Bagi Troyes ini merupakan kali keempat mereka promosi ke Liga 1 Prancis, setelah terakhir kali mereka alami pada musim 2011-2012 silam.

Sementara bagi Gazelec Ajaccio ini menjadi kali pertama mereka promosi ke kasta tertinggi sejak terbentuk pada 1910 silam.

Sementara di laga lain, Troyes menutup laga pamungkas musim ini dengan kemenangan 4-1 atas Chateauroux, sedangkan Gazelec Ajaccio ditundukkan Valenciennes 1-2.

Berikut hasil lengkap pekan ke-38 Divisi 2 Liga Prancis yang berlangsung Sabtu dini hari WIB sebagaimana dilansir laman Ligue1.com. (tuan rumah disebut pertama) AC Ajaccio 2 - Aries-Avignon 1 Angers 3 - Nimes 0 Clermont 1 - Stade Brestois 0 Creteil-Lusitanos 1 - Tours 4 Dijon 3 - AS Nancy 1 Le Havre 2 - Auxerre 1 Niort 0 - Laval 3 Orleans 1 - FC Sochaux 0 ESTAC Troyez 4 - Chateauroux 1 Valenciennes 2 - Gazelec Ajaccio 1

Pewarta :
Editor :
Copyright © ANTARA 2024