Palangka Raya (ANTARA) - Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Kalimantan Tengah diharapkan berperan optimal, mendorong kinerja pemerintah daerah dalam mengelola keuangan dan administrasinya agar meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).
"Untuk itu, kami harapkan dibawah pimpinan baru, BPKP dapat berperan optimal dalam mengawal penyelenggaraan keuangan negara dan daerah," kata Gubernur Kalteng Sugianto Sabran di Palangka Raya, Senin.
Adapun baru saja dilaksanakan pelantikan Kepala Perwakilan BPKP Kalteng yang baru yakni Bambang Ari Setiono menggantikan pejabat sebelumnya Setia Pria Husada. Dijelaskannya pergantian ini sebagai momentum strategis bagi segenap jajaran BPKP.
Selain sebagai pengembangan karir aparatur, pergantian itu juga untuk membantu meningkatkan kinerja serta memantapkan koordinasi tugas bersama seluruh instansi di wilayah kerja.
Lebih lanjut Sugianto menyampaikan apresiasi terhadap kinerja BPKP selama ini, karena berperan penting membantu meningkatkan kinerja pemerintah provinsi maupun kabupaten dan kota dalam pengelolaan keuangan daerah.
"Seperti dalam penyusunan APBD, laporan keuangan, penataan aset, hingga penyajian laporan lain seperti LKPJ dan LPPD," jelasnya.
Selain itu BPKP selama ini berperan aktif melalui ragam upaya preventif dan represif dalam rangka peningkatan kualitas laporan keuangan, sebagai wujud tanggung jawab meningkatkan kredibilitas pemerintah melalui pengelolaan keuangan secara transparan, akuntabel dan auditabel.
Harapan yang sama juga Sugianto sampaikan kepada penyelenggara pemerintah daerah, agar meningkatkan kinerja serta akuntabilitas untuk mencapai prestasi bersama.
Seluruh komponen dan pemangku kepentingan diharapkan memantapkan koordinasi dan sinergi, hingga pada akhirnya melalui optimalisasi fungsi pengawasan, mampu melaksanakan seluruh program pembangunan sesuai prinsip-prinsip good governance.
"Tetapi yang tak kalah penting, yakni memberikan pelayanan terbaik serta mempercepat terwujudnya kesejahteraan masyarakat," terangnya.
"Untuk itu, kami harapkan dibawah pimpinan baru, BPKP dapat berperan optimal dalam mengawal penyelenggaraan keuangan negara dan daerah," kata Gubernur Kalteng Sugianto Sabran di Palangka Raya, Senin.
Adapun baru saja dilaksanakan pelantikan Kepala Perwakilan BPKP Kalteng yang baru yakni Bambang Ari Setiono menggantikan pejabat sebelumnya Setia Pria Husada. Dijelaskannya pergantian ini sebagai momentum strategis bagi segenap jajaran BPKP.
Selain sebagai pengembangan karir aparatur, pergantian itu juga untuk membantu meningkatkan kinerja serta memantapkan koordinasi tugas bersama seluruh instansi di wilayah kerja.
Lebih lanjut Sugianto menyampaikan apresiasi terhadap kinerja BPKP selama ini, karena berperan penting membantu meningkatkan kinerja pemerintah provinsi maupun kabupaten dan kota dalam pengelolaan keuangan daerah.
"Seperti dalam penyusunan APBD, laporan keuangan, penataan aset, hingga penyajian laporan lain seperti LKPJ dan LPPD," jelasnya.
Selain itu BPKP selama ini berperan aktif melalui ragam upaya preventif dan represif dalam rangka peningkatan kualitas laporan keuangan, sebagai wujud tanggung jawab meningkatkan kredibilitas pemerintah melalui pengelolaan keuangan secara transparan, akuntabel dan auditabel.
Harapan yang sama juga Sugianto sampaikan kepada penyelenggara pemerintah daerah, agar meningkatkan kinerja serta akuntabilitas untuk mencapai prestasi bersama.
Seluruh komponen dan pemangku kepentingan diharapkan memantapkan koordinasi dan sinergi, hingga pada akhirnya melalui optimalisasi fungsi pengawasan, mampu melaksanakan seluruh program pembangunan sesuai prinsip-prinsip good governance.
"Tetapi yang tak kalah penting, yakni memberikan pelayanan terbaik serta mempercepat terwujudnya kesejahteraan masyarakat," terangnya.