Kuala Pembuang (ANTARA) - Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Seruyan, Kalimantan Tengah, Bambang Yantoko mengingatkan sekaligus meminta hasil reses yang sudah dilaksanakan pihaknya, harus dapat menjadi bahan pertimbangan pembangunan kedepan.

"Permintaan itu karena aspirasi dari masyarakat yang diterima langsung saat melakukan reses," kata Bambang di Kuala Pembuang, Kamis.

Dikatakan, pimpinan dan anggota DPRD Kalteng melaksanakan reses dalam rangka menjalin tali silaturahmi serta dialog, untuk menampung aspirasi maupun keluhan-keluhan yang disampaikan oleh masyarakat, dan hal tersebut akan disampaikan kembali kepada Pemkab Seruyan yang diharapkan dapat di menjadi perhatian bersama kedepan nya.

"Aspirasi yang terhimpun dalam agenda reses ini akan menjadi bahan pertimbangan perencanaan pembangunan. Hal ini dimaksudkan agar pada pelaksanaan pembangunan dapat tepat sasaran dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat," kata Bambang.

Dia mengatakan seperti yang diketahui, Seruyan sendiri terbagi menjadi tiga dapil yaitu dapil I yang meliputi Kecamatan Seruyan Hilir dan Seruyan Hilir Timur. Dapil II meliputi Kecamatan Danau Sembuluh, Hanau, Seruyan Raya dan Danau Seluluk. Serta dapil III Kecamatan Seruyan Tengah, Seruyan Hulu, Batu Ampar dan Suling Tambun.

Baca juga: Masyarakat kawasan Danau Sembuluh minta bantuan terkait ketersediaan air bersih

Kemudian, lanjut dia, untuk dapil II dilaksanakan selama kurun waktu dari tanggal 21 sampai 26 Juni 2021 lalu, kemudian pihaknya bersama kawan-kawan anggota dewan dapil setempat telah rampung melaksanakan agenda tersebut di beberapa wilayah.

"Kita melakukan kunjungan langsung ke beberapa desa seperti Desa Bangkal dan Selonok Kecamatan Seruyan Raya, Desa Tanjung Rangas 2 Kecamatan Danau Seluluk dan juga di Kecamatan Hanau," ungkapnya.

Politisi Partai Golkar itu menambahkan bahwa pihaknya sebagai perwakilan masyarakat di Bumi Gawi Hantantiring ini, pastinya apa yang menjadi keluhan serta aspirasi mereka akan terus diperjuangkan sehingga dapat terealisasi.

Baca juga: DPRD Seruyan konsultasikan sengketa pihak ketiga ke BPK RI

Baca juga: Bupati berharap prestasi olahraga di Seruyan ditingkatkan kembali

Pewarta : Radianor
Uploader : Admin 3
Copyright © ANTARA 2024