Kini pengguna Twitter di web bisa hapus 'follower' tanpa blokir

Selasa, 12 Oktober 2021 11:35 WIB

Jakarta (ANTARA) - Twitter meluncurkan fitur baru yang memungkinkan setiap pengguna di web dapat menghapus follower atau pengikut tanpa memblokir mereka alias "soft block", dikutip dari The Verge, Selasa.

Untuk melakukan "soft block", buka profil Anda lalu klik pengikut. Kemudian, klik menu tiga titik di samping lalu klik opsi "hapus pengikut ini". Pengikut yang Anda hapus tidak akan tahu tentang perubahan tersebut.

Baca juga: Twitter hadirkan fitur berikan tip pakai bitcoin

Pengguna yang telah Anda "soft block" tetap dapat melihat cuitan dan pesan Anda. Mereka hanya tidak akan melihat cuitan Anda di beranda dan dapat kembali mengikuti Anda.

Metode baru Twitter tersebut sedikit lebih mudah daripada sebelumnya yang mengharuskan pengguna memblokir dan membuka blokir seseorang secara manual.

Melalui fitur tersebut, Twitter memberikan pengguna kemudahan untuk mengontrol pengalaman mereka di platform serta menekan pelecehan.

Pada September, Twitter mulai menguji fitur keamanan baru yang secara otomatis dapat memblokir akun yang kasar, meskipun belum diketahui kapan fitur tersebut akan diluncurkan secara luas.

Baca juga: Twitter lakukan uji coba fitur komunitas mirip Grup Facebook

Baca juga: Twitter uji coba 'timeline' baru yang mirip Instagram

Baca juga: Twitter dikabarkan rancang fitur sembunyikan cuitan lama

Pewarta : Suci Nurhaliza
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

TikTok hapus puluhan ribu video terkait Pemilu Indonesia 2024

25 March 2024 20:12 Wib

Layanan hapus tato gratis selama Ramadhan

11 March 2024 15:34 Wib

Meta hapus semua akun Oculus akhir Maret

05 March 2024 17:52 Wib

MK hapus ambang batas parlemen 4 persen

01 March 2024 14:10 Wib

Pemkot Palangka Raya hapus denda pajak bumi dan bangunan

29 January 2024 16:58 Wib
Terpopuler

Dua orang tewas dan 6 orang lainnya terluka dalam penembakan di AS

Nasional - 21 April 2024 17:44 Wib

HUT Otonomi ke-28 harus semakin memperkokoh komitmen membangun daerah

Kabar Daerah - 25 April 2024 18:16 Wib

Teras Narang: Kerja sama RI-RRT kembangkan pertanian di Kalteng patut diapresiasi

Kabar Daerah - 24 April 2024 14:22 Wib

Gibran sebut ada serangkaian pertemuan setelah penetapan di KPU

Kabar Daerah - 23 April 2024 12:38 Wib

Jubair Arifin siap maju Pilkada di Kotawaringin Barat

Kabar Daerah - 23 jam lalu