Instagram akan perpanjang durasi Reels

Kamis, 3 Februari 2022 15:16 WIB

Jakarta (ANTARA) - Instagram dikabarkan berencana memperpanjang durasi video di fitur Reels menjadi 90 detik.

Rencana ini terkuak oleh tipster Alessandro Paluzzi, yang menggunakan metode "reverse engineering" untuk membedah aplikasi Instagram, dikutip dari Phone Arena, Kamis.

Dengan cara itu, Paluzzi menemukan serangkaian kode untuk rencana pembaruan aplikasi Instagram.

Dari kode tersebut, terlihat Instagram akan menambah durasi video di Reels, dari 60 detik menjadi 90 detik.

Instagram Reels, yang meluncur pada 2020, merupakan tiruan video singkat yang pertama kali dipopulerkan oleh platform TikTok.

Popularitas video singkat TikTok akhirnya dilirik juga oleh platform lain, tidak lama setelah Instagram, YouTube meluncurkan video pendek Shorts.

YouTube Shorts memuat video berdurasi maksimal 60 detik.

Baca juga: Instagram Reels hadirkan fitur 'text to speech' dan efek suara

Baca juga: Reels resmi diluncurkan di Instagram Indonesia

Baca juga: Instagram akan kembangkan monetisasi Reels

Pewarta : Natisha Andarningtyas
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Konsumsi sayur dan buah bantu capai durasi tidur yang optimal

29 May 2024 17:10 Wib

TikTok lakukan uji coba fitur unggahan konten video berdurasi 60 menit

26 May 2024 18:30 Wib

WhatsApp lakukan uji coba perpanjang video status hingga 60 detik

21 March 2024 8:43 Wib

Ini yang terjadi bila tidur kurang dari enam jam setiap hari

09 July 2023 11:02 Wib, 2023

Durasi makan jamaah calon haji di hotel Madinah tiga jam

24 May 2023 9:15 Wib, 2023
Terpopuler

Henderson bantu Nottingham Forest atasi perlawanan Palace

Olahraga - 22 October 2024 8:03 Wib

Rider Yamaha Aldi Satya Mahendra kembali ke Indonesia bawa pulang trofi

Olahraga - 23 October 2024 11:10 Wib

Legislator Gumas berharap pawai taaruf semakin meriah

Kabar Daerah - 24 October 2024 12:01 Wib

Penyidik KPK periksa lima saksi korupsi dana PEN Pemkab Situbondo

Kabar Daerah - 25 October 2024 18:01 Wib

Kusnadi-Daldin tegaskan bukan paslon boneka di Pilkada Gumas

Kabar Daerah - 23 jam lalu