Lee Kang Sung GHOST9 dinyatakan positif COVID-19

Kamis, 17 Maret 2022 16:52 WIB

Jakarta (ANTARA) - Agensi mengumumkan Lee Kang Sung dari grup GHOST9 telah dinyatakan positif COVID-19 dan telah menghentikan sementara seluruh aktivitasnya.

"Halo, ini Maroo Entertainment. Kami memberi tahu Anda bahwa anggota GHOST9 Lee Kang Sung telah dites positif COVID-19,” ungkap Maroo Entertainment dikutip dari Soompi, Kamis.

“Lee Kang Sung telah mengalami gejala flu sejak tadi malam, jadi dia menggunakan alat tes mandiri dan mendapatkan hasil positif,” tambahnya.

Baca juga: Gaeul IVE positif COVID-19

Lebih lanjut, agensi itu mengatakan bahwa setelah menerima hasil positif, Lee Kang Sung pun mengunjungi rumah sakit untuk tes antigen cepat dan akhirnya didiagnosis positif COVID-19. Maroo Entertainment pun juga menjelaskan bahwa Kang Sung telah menghentikan seluruh aktivitasnya sementara untuk fokus pada pemulihannya.

“Lee Kang Sung sudah menyelesaikan dua dosis vaksin COVID-19, dan dia hanya mengalami gejala flu ringan. Sesuai dengan pedoman otoritas pengendalian penyakit, ia akan menghentikan sementara aktivitas dan fokus pada pemulihan jauh dari para anggota,” jelas agensi itu.

Selain Lee Kang Sung, agensi itu mengabarkan bahwa anggota GHOST9 lainnya tidak menunjukkan gejala khusus saat ini. Namun, mereka semua tetap melakukan pemeriksaan tes antigen cepat dan mendapatkan hasil negatif.

“Kecuali Lee Kang Sung, tidak ada anggota yang menunjukkan gejala khusus saat ini. Mereka mengunjungi rumah sakit untuk tes antigen cepat, dan semuanya dinyatakan negatif,” tutup pernyataan itu.

Baca juga: Lima anggota grup VERIVERY positif COVID-19

Baca juga: Minhyun NU'EST positif COVID-19 jelang comeback

Baca juga: Kai EXO dinyatakan positif COVID-19

Pewarta : Lifia Mawaddah Putri
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Sutradara 'Pee Mak' beri pujian untuk film adaptasi 'Kang Mak From Pee Mak'

05 August 2024 17:33 Wib

Polisi dalami motif artis Epy Kusnandar pakai narkoba

11 May 2024 20:54 Wib

Artis Epy Kusnandar positif konsumsi narkotika jenis ganja

10 May 2024 23:36 Wib

Song Kang membuat surat untuk penggemar jelang wajib militer

01 April 2024 14:45 Wib

Song Kang akan wajib militer mulai April 2024

29 February 2024 14:09 Wib
Terpopuler

Veronica Tan sebut pentingnya mengubah paradigma pengajaran PAUD

Kabar Daerah - 24 November 2024 17:10 Wib

Sebanyak 7.200 personel gabungan siap amankan pilkada di Kalteng

Kabar Daerah - 25 November 2024 17:13 Wib

West Ham tekuk tuan rumah Newcastle

Olahraga - 26 November 2024 15:56 Wib

Usai mencoblos di TPS, begini harapan peserta Pilkada Kapuas

Kabar Daerah - 27 November 2024 16:12 Wib

Dishub Kobar periksa kelaikan angkutan umum jelang Natal dan Tahun Baru

Kabar Daerah - 28 November 2024 7:46 Wib